Prince of Persia: The Sands of Time – Jangan Sampai Belati itu Jatuh ke Tangan yang Salah!

Reading time:
May 28, 2010
88 1248239778 jake gyllenhaal prince of persia movie poster R

Bagi Anda para gamers, pasti pernah memainkan game Prince of Persia: The Sands of Time (2003). Game yang berhasil terjual sebanyak dua juta kopi dalam waktu dua bulan perilisan tersebut tercipta dari tangan dingin seorang Jordan Mechner. Lalu, bagaimana jika Jordan Mechner dipercaya menangani penulisan naskah game tersebut menjadi sebuah film? Jawabannya: fantastis.

Tokoh sentral dalam film ini adalah Dastan (dalam game dikenal dengan The Prince) (Jake Gylenhaal), anak jalanan yang diadopsi oleh Raja Persia, Sharaman (Ronald Pickup). Ia difitnah membunuh ayahnya dan terpaksa melarikan diri dari kejaran pasukan Persia. Bersama Putri Alamut, Tamina (Gemma Arterton), ia mencari tahu pembunuh sang ayah dan berusaha mendapatkan kembali kepercayaan kedua saudaranya, Tus (Richard Coyle) dan Garsiv (Toby Kebbell). Belakangan ia mengetahui fakta bahwa terjadi pengkhianatan di dalam keluarga kerajaan. Penyebabnya adalah belati sakti yang berisi pasir waktu yang memiliki kekuatan mistis: dapat mengembalikan waktu. Misi Dastan tidak hanya mengembalikan keutuhan keluarganya, ia juga harus membantu Tamina untuk menjaga belati tersebut tidak jatuh ke tangan yang salah dan menghindarkan bumi dari kehancuran akibat kemurkaan dewa.

PRINCE OF PERSIA THE SANDS OF TIME 10 R

Mike Newell (Traffic, Harry Potter and The Goblet of Fire) harus bekerja ekstra keras untuk membuat dunia imajinasi para gamer pecinta Prince of Persia menjadi kenyataan. Keputusan Newell bekerja sama dengan produser papan atas, Bruckheimer (Armageddon, Pearl Harbour, Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl, etc), membuat banyak pihak menantikan kemunculan film ini. Ditambah, ketotalitasan Gyllenhaal dalam menjalani perannya patut diacungi jempol. Ia melakukan semua adegan berbahaya sendiri! Termasuk adegan memanjat dan meloncati gedung (parkour) yang dilakukan di bawah bimbingan sang dewa parkour, David Belle.

Film ini dibuat dengan bujet US$150 juta, bujet terbesar untuk film adaptasi video game! Bujet sebesar itu digunakan untuk membuat setiap segi film ini sesempurna mungkin, baik dari segi kostum, setting, dan efek. Selamat menikmati petualangan The Prince. Kali ini, Anda tidak perlu memainkannya. Anda hanya perlu duduk manis dan memanjakan mata melihat puluhan aksi yang menawan dan efek yang mengagumkan.

Tanggal rilis: 26 Mei 2010 (IND)/ 28 Mei 2010 (US)
Genre: fantasy, action
Durasi: 140 menit
Sutradara: Mike Newell
Produser: Jerry Bruckheimer
Pemain: Jake Gyllenhaal, Gemma Arterton, Ben Kingsley, Alfred Molina, Toby Kebbell, Richard Coyle
Produksi: Walt Disney Pictures

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…
October 19, 2025 - 0

Laptop Gaming Tidak Hanya untuk Gamer! Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 2

Siapa bilang Laptop Gaming itu cuman buat Gamer! Siapa bilang…

Gaming

October 25, 2025 - 0

Update Counter-Strike Kacaukan Pasar Skin, Timbulkan Kerugian Besar

Akibat update Counter-Strike 2 terbaru, harga skin langka di marketplace…
October 25, 2025 - 0

AKG Entertainment Hadirkan Toys Funism Pokémon & Maltese PupSnap

AKG Entertainment memperluas produknya di Indonesia dengan merilis dua seri…
October 25, 2025 - 0

Microsoft Minta Xbox Dapatkan Keuntungan di Atas Batas Standar

Kebijakan baru terkait target profit untuk Xbox menjadi penyebab kenaikan…
October 25, 2025 - 0

Pokemon Legends: Z-A Cetak Rekor Penjualan Game di Nintendo Switch 2

Seminggu setelah rilisnya, Pokemon Legends: Z-A berhasil cetak rekor penjualan…