Kolaborasi THQ dan Deepak Chopra Hasilkan Genre Baru Game

THQ memang merupakan salah satu developer game terkemuka yang sudah tidak asing lagi di telinga para gamer. Tapi Deepak Chopra? Bagi beberapa orang yang sudah pernah mendengar dan mengenal sosok ini, berita ini akan terdengar agak sedikit aneh dan membingungkan. Sementara bagi mereka yang belum pernah mendengar Deepak Chopra sama sekali mungkin akan sedikit bertanya-tanya. Saya akan memberikan sedikit gambaran mengapa kombinasi ini akan menjadi sedikit aneh atau bahkan mungkin menghasilkan sebuah genre game baru yang belum pernah ada sebelumnya.
Deepak Chopra merupakan seorang public speaker yang andal. Tidak hanya itu, beliau merupakan seorang spiritualis terkemuka dengan salah satu buku terkenalnya Ayuverda, spirituality and mind-body medicine yang berfokus pada penggunaan kekuatan spiritual sebagai sumber utama penyembuhan terhadap penyakit. Anda bisa bayangkan jika sosok ini akan bekerja sama dengan THQ yang memang terkenal dengan game-game penuh kebrutalan seperti seri gulat WWE. Akan jadi seperti apa game hasil kolaborasi keduanya?
THQ sendiri akan berkolaborasi dengan Curious Pictures dan benar-benar akan merilis sebuah game yang membawa ajaran spiritualitas dan mind-body medicine dari Deepak Chopra. Judul game ini sendiri belum ditentukan secara pasti atau akan berbentuk seperti apa game yang akan dihadirkan, tetapi game ini dijanjikan akan dirilis secara luas untuk semua konsol dan mungkin PC nantinya. THQ memvisualisasikan sebuah game yang lebih cenderung casual dan berdasarkan lifestyle, walaupun belum dijelaskan bagaimana akan mentranslasikannya ke dalam sebuah media display yang dikendalikan kontroler atau motion-sensor.
Kolaborasi ini mungkin saja akan menghasilkan sebuah genre game yang baru dan unik, tetapi menurut saya pribadi, akan sangat sedikit orang yang mau memainkan game yang menawarkan feature utama “kekayaan spiritualitas”. Saya sendiri tidak punya bayangan sama sekali akan seperti apa game ini nantinya. Bagaimana dengan Anda?


















