Review Medal of Honor – Nuansa Perang yang Mencekam
Mode Permainan Lain
Pada game ini, Anda dapat menemukan mode permainan selain mode campaign. Setelah Anda selesai memainkan game ini pada mode campaign, Anda tentu telah yakin dengan kemampuan Anda, bukan? Kalau begitu, kami persilahkan Anda untuk mencoba mode Tier 1. Mode ini memberikan Anda tingkat kesulitan tertinggi dan yang lebih serunya lagi, pertempuran Anda akan dihitung waktunya! Waktu penyelesaian dari setiap misi nantinya akan di-update secara online dan dapat dibandingkan dengan pemain lain di seluruh dunia!
Kalau begitu, apakah ini berarti Anda harus bermain dengan cepat dan membabi-buta? Tidak juga! Serangan yang memiliki kesulitan tinggi, seperti menembak kepala, membunuh berturut-turut, dan membunuh dengan pisau akan menghentikan waktu untuk beberapa saat! Jadi, Anda dapat mencetak waktu tercepat tanpa harus berlari bagai orang kebakaran jenggot!

Kemudian, bagaimana dengan mode multiplayer? Anda dapat bermain dengan menggunakan beberapa setting permainan, seperti deathmatch dan menyelesaikan misi. Bentuk arena permainan yang tampaknya selalu sengaja dibuat tidak luas membuat pertempuran selalu terjadi setiap saat! Untuk membuat permainan menjadi lebih menarik, Anda dapat meningkatkan level karakter Anda dan melakukan upgrade untuk meningkatkan kemampuannya. Semakin tinggi level Anda, semakin banyak pula perlengkapan dan senjata baru yang dapat Anda gunakan!
Satu hal yang tidak begitu menarik untuk didengar adalah game ini sama sekali tidak menawarkan mode LAN untuk multiplayer dan mode Tier 1. Jadi, Anda harus selalu terkoneksi dengan internet untuk memainkan mode permainan yang menurut kami adalah hal yang paling menarik dalam game ini!

















