Worm Situs Antivirus Palsu Menyerbu Twitter
Situs jejaring sosial memang menjadi salah satu tujuan utama manusia modern berselancar di dunia maya. Dengan kemampuan untuk berhubungan dengan begitu banyak orang dalam waktu yang singkat, berbagai informasi yang menarik, dan tentu saja menyatukan berbagai kepentingan menjadi alasan utama mengapa orang terlibat di dalam situs seperti Facebook dan Twitter. Namun, satu hal yang seringkali lupa disadari adalah betapa rentannya situs seperti ini menjadi pintu gerbang masuknya berbagai program berbahaya ke dalam komputer kita. Varian terbaru malware yang beredar lewat Twitter menjadi salah satu contohnya.

Sebuah virus berbentuk worm mulai menjangkiti Twitter, menyebarkan link-link “kotor” kepada para pengguna situs jejaring sosial ini. Dengan bentuk link yang sudah disingkat melalui Google URL-shortener dengan alamat goo.gl, keanehan mulai terlihat karena tidak ada keterangan yang disajikan mendampinginnya. Jika Anda mengklik link tersebut, Anda akan dibawa ke sebuah alamat dengan akhir “m28sx.html” yang berbentuk seperti sebuah situs Anti-virus dengan nama “Security Shield”. Jika Anda sudah “terlanjur” mengaksesnya, sebuah virus akan menginfeksi komputer Anda dan terus memberikan notifikasi bahwa komputer Anda sedang diserang dan meminta Anda agar segera membeli sebuah anti-virus tertentu untuk menghapusnya.
Untung saja masalah ini sudah mulai terdeteksi oleh penyedia layanan yang terkait dengannya seperti Google. Google sudah melakukan blokir dan meninggalkan sebuah peringatan untuk mereka yang mencoba mengakses situs tersebut. Masalah google url-shortener nya sendiri juga mulai terselesaikan karena Google menghentikan akses untuk memperpendek alamat link virus tersebut. Sementara ini, belum ada kejelasan tentang kebocoran informasi seperti apa yang terjadi bagi akun yang sudah melakukan akses terhadapnya atau bagaimana cara “membersihkannya”.

Source : nakedsecurity


















