Harga Resmi HTC Flyer Muncul di Amazon Jerman
Tahun ini, nyaris semua vendor ingin bergabung di peperangan tablet. Produk tersebut saat ini memang sedang laku keras. HTC adalah nama baru yang bergabung di perperangan ini. Di ajang Mobile World Congress 2011, mereka mengumumkan Flyer, perangkat tablet Android. Sayangnya harga produk tersebut masih menjadi tanda tanya besar.

Misteri mengenai harga HTC Flyer dikit demi sedikit mulai terkuak. Produk tersebut muncul di sebuah halaman Amazon Jerman. Produk tersebut dibanderol dengan harga Euro 669 atau sekitar USD730, tidak terlalu mahal jika dilihat dari spesifikasi yang diusungnya.

Walau dapat dikatakan sebagai pendatang baru di pasar tablet, HTC tidak mau main-main dengan produk pertamanya. Mereka mempersenjatai Flyer dengan spesifikasi yang mumpuni untuk sebuah perangkat tablet. HTC Flyer akan dilengkapi dengan prosesor single-core 1.5GHz, RAM 1GB, dan penyimpanan flash dengan kapasitas 32GB. Anda dapat menambah kapasitas penyimpanan menggunakan kartu microSD. Ada dua kamera di produk ini, satu di bagian belakang (5 megapixel) dan satu di bagian depan (1.3 megapixel). Untuk masalah daya tahan, HTC memberikan baterai sebesar 4000mAh yang dapat membuat Anda menonton video selama 4 jam.













