Computex 2011 Booth Raid: Hitachi
Kami berkesempatan juga untuk mengunjungi booth salah satu produsen storage terkemuka, Hitachi. Produsen yang belum lama ini diakuisisi oleh Western Digital menampilkan sejumlah produk teranyar mereka. Apa saja? simak penelusuran kami berikut ini!


G-Drive
G-Drive merupakan portable hard drive tipis milik Hitachi dengan desain yang serasi untuk Macbook.

G-Raid
G-Raid merupakan enclosure harddrive dengan kapabilitas RAID (Hardware RAID 0 on board). G-Raid ditujukan untuk video editor profesional. G-Raid mendukung streaming video dgn format HDV, DVCPro HD, XDCAM HD, ProRes 422, dan SD workflow uncompressed. Interface yang didukung meliputi: eSATA, Firewire 800, dan USB 2.0. Max transfer speed 200+ MB/s dengan eSATA.

N4B2
N4B2 merupakan NAS dengan kapasitas 4 drive. Hot-swappable. DLNA compatible (bisa berfungsi sebagai media streaming server). Di dalam NAS ini terdapat CPU Intel dual core 1.6 GHz. Interface memory card reader juga didukung.

Ultrastar SSD400S
Ultrastar SSD400S adalah SSD dengan SLC NAND flash untuk enterprise. Pilihan interface 6Gbps SAS atau 4GbpsFCAL. Advanced powerloss data management technology. Kapasitas 400GB, 200GB, dan 100GB. Tersedia dalam ukuran 3,5 inci atau 2,5 inci.















