Kaki Bionik Vanderbilt: Kemajuan Integrasi Antara Manusia dengan Mesin

Reading time:
August 22, 2011

Setelah melakukan penelitian dan percobaan selama tujuh tahun, Pusat Intelligent Mechatronics di Universitas Vanderbilt, Amerika Serikat, berhasil menciptakan sebuah kaki prostetik bionik. Berbeda dengan kaki prostetik konvensional, kaki bionik ini dilengkapi dengan motor elektrik yang menggerakkan persendian lutut dan pergelangan kaki. Teknologi ini memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk berjalan, khususnya ketika menyusuri tangga dan jalanan yang landai.

Vanderbilt Bionic Leg
Kiri-kanan: Craig Hutton, pengguna kaki bionik, dan Michael Goldfarb, pemimpin tim teknisi dari Universitas Vanderbilt.

Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kecepatan jalan hingga 25% dibanding dengan pengguna kaki prostetik konvensional. Selain itu, penggunaan kaki bionik Vanderbilt membantu pengguna menghemat 30 hingga 40% dari energi yang dikeluarkan untuk berjalan. Baterai yang digunakan untuk mengoperasikan kaki bionik berbobot 4,5 kilogram ini diklaim dapat bertahan hingga tiga hari atau mencapai jarak tempuh sejauh 13 hingga 14 kilometer dalam satu kali pengisian.

Para teknisi dari Universitas Vanderbilt dipimpin oleh Michael Goldfarb, seorang profesor teknik mesin, yang mengatakan bahwa kaki bionik Vanderbilt merupakan bukti kemajuan teknologi yang mengintegrasi manusia dengan mesin. Mereka berhasil melengkapi kaki bionik ini dengan sejumlah sensor yang memonitor setiap gerakan penggunanya. Jajaran sensor tersebut disandingkan dengan sebuah microprocessor yang memprediksi gerakan yang ingin dilakukan oleh pengguna, kemudian mengoperasikan kaki bionik untuk memfasilitasi gerakan tersebut. Selain membantu pengguna berjalan, para teknisi juga melengkapi kaki bionik tersebut dengan sebuah teknologi yang membantu menjaga keseimbangan pengguna.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

October 30, 2025 - 0

Penjualan Console Xbox Menurun Drastis, Buat Microsoft Rugi $113 Juta

Console Xbox kembali alami kerugian besar, dengan menurunnya penjualan hardware…
October 30, 2025 - 0

Kehadiran Leon di RE Requiem “Tak Sengaja” Dibocorkan PS Store

Keberadaan Leon pada Resident Evil Requiem yang disimpan rapat oleh…
October 30, 2025 - 0

Layanan Xbox Live Mati, Bersamaan Dengan Rilis The Outer Worlds 2

Layanan Xbox Live mendadak mati total, tepat ketika game baru…
October 30, 2025 - 0

Usaha Nintendo Patenkan Mekanik Tangkap Monster Ditolak Oleh Jepang

Perang paten yang dilancarkan oleh Nintendo demi jegal Palworld di…