Smartphone HTC dengan Teknologi Audio dari Beats akan Segera Hadir
Musik merupakan hiburan dan ekspresi seni yang sering kali sampai ke telinga pendengar dengan suara yang tidak optimal. Berbagai elemen audio yang membuat setiap musik terdengar unik sering tidak muncul akibat kualitas speaker atau headphone yang tidak mumpuni. Beats Electronics, sebuah perusahaan teknologi audio digital, mencoba menghilangkan permasalahan tersebut dengan menghadirkan rangkaian headphone berkualitas tinggi di bawah brand Beats by Dr. Dre.
Melihat pesatnya perkembangan perangkat smartphone dan fungsi multimedia yang disuguhkan di dalamnya, HTC bekerja sama dengan Beats by Dr. Dre untuk menghadirkan kualitas suara yang tinggi dalam perangkat smartphone mereka. Beats telah berhasil menyuguhkan seluruh elemen dan kualitas audio yang biasanya hanya dapat didengar dalam studio rekaman, kini dapat sampai ke telinga pendengar. Kualitas audio seperti inilah yang ingin dicapai oleh HTC di dalam jajaran produknya.
Salah satu pendiri Beats Electronics dan pemimpin Interscope Geffen A&M Records, Jimmy Iovine, mengatakan bahwa kerjasama antara HTC dengan Beats akan mengubah masa depan pasar smartphone. Menurut Daily Tech, kerja sama ini akan memberikan keuntungan bagi masing-masing brand. Sistem audio Beats Electronics akan digunakan dalam jajaran smartphone yang mengusung merek ternama. Dengan sistem audio tersebut, HTC dapat menarik minat para pemuda dan pencinta musik di seluruh dunia. Tampaknya, posisi iPhone akan semakin terancam.













