XPRSS: RSS Feed Reader

Reading time:
August 4, 2011

Saat ini, berita atau informasi sudah menjadi kebutuhan primer setiap orang. Dengan pesatnya perkembangan teknologi belakangan ini, setiap orang berharap dapat memperoleh informasi/berita di mana dan kapan saja. Contohnya, salah satu sarana untuk mendapatkan informasi dari dunia maya adalah dengan mempergunakan fasilitas RSS yang menjadi standar dari setiap situs berita, forum, ataupun blog. Bagi para pengguna Blackberry, tentunya hal ini sudah tidak asing dan sangat mudah dilakukan. Dari banyaknya aplikasi RSS reader yang tersedia, kami tertarik dengan satu aplikasi yang bernama XPRSS.

Awal

Desain dan Instalasi

Aplikasi ini memiliki tampilan dan ikon yang menarik. Selain kemudahan penggunaan, aplikasi ini juga didesain dengan animasi yang menarik sehingga para pengguna XPRSS tidak bosan menggunakannya. Untuk mendapatkan aplikasi ini pun caranya cukup mudah karena tersedia di Blackberry Apps World. Anda dapat meng-install aplikasi ini melalui OTA atau dapat mencari file Jar dan COD-nya melalui desktop untuk di-install ke Blackberry Anda.

Fitur

Dari beberapa sumber dan pengujian yang kami lakukan, kami mendapati bahwa aplikasi ini memiliki banyak fitur yang dapat Anda gunakan untuk mendapatkan berita. Tidak sampai di situ saja, aplikasi ini bahkan terintegrasi dengan berbagai link dari social networking yang saat ini banyak digunakan masyarakat.

Feature 1

Beberapa kunci utama dari keberhasilan aplikasi ini adalah dapat melakukan copy dan paste dari XPRSS ke beberapa aplikasi lainnya. Selain itu, Anda juga dapat melakukan setting network, berbagi melalui sosial networking aplikasi, dukungan OPML, membaca, tanggal dan waktu, dan feed management.

Feature

Tidak ketinggalan aplikasi ini juga menyediakan berbagai kebutuhan lainnya seperti email sharing di dalam aplikasi, personal konfigurasi sesuai kebutuhan, mendukung RSS 2.0 dan ATOM 1.0, tiga metode pencarian feed penampilan berita lengkap melalui google mobilizer dan instapper, dan masih banyak lagi kemampuan lainnya yang dapat Anda andalkan untuk memperoleh informasi mulai dari berita, teknologi, gosip, entertainment, dan lainnya.

feature23

Pengujian

Saat kami memutuskan untuk me-review aplikasi ini, kesan pertama yang kami rasakan adalah desainnya yang ceria dengan warna-warna cerah. Di sini kami menemukan bahwa aplikasi yang satu ini disertakan feed bawaan yang sudah dapat langsung digunakan. Kami juga mendapati bahwa Anda dapat mengambah, mengedit, bahkan menghapus feed bawaan sesuai keinginan Anda.

Pengujian1

Networking setting yang terdapat di pilihan option dapat disesuaikan dengan penggunaan paket Blackberry Anda. Bila Anda mendaftarkan Blackberry Anda menggunakan BIS, secara otomatis tidak akan ada masalah dengan koneksi jaringan. Namun, bila Anda menggunakan jaringan lokal, aplikasi ini akan menyesuaikannya secara otomatis.

pengujian 2

Bila Anda menemukan sesuatu yang menarik dari berita yang dihadirkan oleh XPRSS, Anda dapat berbagi melalui sosial networking yang disediakan. Anda dapat melakukannya dengan twitter, Facebook, LinkedIn, Digg, Delicious, bahkan Anda dapat membaginya dengan teman atau kolega melalui email. Semuanya dapat dilakukan semudah membalikkan telapak tangan.

Pengujian 4

Support

Aplikasi ini merupakan sebuah freeware yang dikembangkan startmobile.com yang dirilis Desember 2010. Anda dapat memperoleh aplikasi ini melalui Blackberry Apps World dengan kapasitas file sebesar 605 KB. Aplikasi ini sendiri dapat berjalan di Blackberry OS 4.5 ke atas. Jadi, bagi Anda pemilik Blackberry dengan OS 4.5 tidak perlu khawatir karena aplikasi ini masih dapat berjalan dengan normal tanpa adanya hambatan yang berarti.

pertama7

Personal

Kami merasa aplikasi ini sudah mencukupi untuk kebutuhan menerima informasi RSS Feed. Feature yang disediakan memang tidak berlimpah sebagaimana aplikasi berbayar lainnya tetapi dapat dikatakan cukup. Pembedaan menu dengan warna di lambang feed yang ada akan mempermudah para pengguna menelusuri berita. Ditambah dengan animasi sederhana yang muncul saat membuka feed, kegiatan mencari berita semakin menyenangkan.

Kesimpulan

Bagi Anda yang sedang mencari sebuah RSS Feed reader dengan kemampuan yang dapat diandalkan, tidak ada salahnya untuk mencoba aplikasi ini. Selain sangat mudah untuk digunakan dan tampilan yang berwarna warni, utilities ini masih memiliki satu daya tarik lainnya, yaitu tersedia secara gratis.

Keterangan

Kategori
Produktivitas, RSS Feed Reader, Utilities

Platform
Blackberry OS 4.5 Ke atas (Tested)

Unduh file
Blackberry Apps World

Kontak
Support@startmobile.com

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 10, 2025 - 0

ARC Raiders Tempati Peak Player Tertinggi Untuk Extraction Shooter di Steam

ARC Raiders kini secara resmi berhasil tempati singgasana peak player…
November 10, 2025 - 0

League of Legends Worlds 2025 Guncang Jakarta via Viewing Party Bersama Komunitas

Tingginya antusiasme komunitas yang menonton bareng League of Legends Worlds…
November 8, 2025 - 0

Square Enix Ingin Sertakan AI Dalam Proses Development Game

Square Enix ungkapkan rencana mereka untuk lebih banyak libatkan faktor…
November 8, 2025 - 0

Square Enix Gelar PHK Massal Untuk Restrukturisasi Publishing Global

Square Enix menjadi sorotan setelah laporan adanya PHK massal global,…