Review F1 2011: Sensasi Game Simulasi Jet Darat yang Sesungguhnya!

Reading time:
November 12, 2011

Nama Codemaster dalam beberapa tahun terakhir ini cukup lekat dengan game balap yang banyak mendapat pujian dari pecinta game balap dunia. Beberapa seri game balap yang mereka hasilkan, seperti seri Race Driver dan seri balap reli DiRT, merupakan seri game balap yang pastinya tidak asing lagi di telinga para pembalap virtual. Disamping kedua seri tersebut, Codemaster ternyata masih memiliki satu seri game balap lagi yang tidak kalah menarik, F1!

F1 2011 2011 11 09 20 26 53 40

Seri game F1 merupakan seri game yang berbasis pada balapan Formula 1. Pada tahun 2008 yang lalu, Codemaster mendapatkan lisensi untuk membuat game balapan jet darat tersebut. Sejak saat itu, Codemaster telah menghasilkan 3 buah game untuk seri tersebut, F1 2009 yang diluncurkan untuk Nintendo Wii dan Sony PSP, F1 2010, serta game yang baru saja mereka luncurkan di akhir September yang lalu, F1 2011.

Mengapa “2011”?

Memang cukup aneh bila kita melihat suatu game dengan judul “2011” diluncurkan di tahun 2011. Biasanya, game tahunan, yang kebanyakan adalah game olahraga, menggunakan “tahun depan” sebagai judul game yang dirilis di tahun ini. Misalnya saja PES 2012, FIFA 12, Football Manager 2012, dan NBA 2k12 yang dirilis di tahun 2011. Mengapa Codemaster memilih untuk memberikan judul F1 2011 untuk game ini?

Jawabannya cukup sederhana, hal tersebut disebabkan karena memang game ini ditujukan untuk menyemarakkan musim balap Formula 1 2011, bukan 2012. Lalu, mengapa Codemaster baru merilis game tersebut saat musim balap 2011 sudah hampir berakhir? Bisa jadi hal ini disebabkan karena mereka butuh waktu ekstra untuk menambahkan konten-konten asli dari musim balap 2011 ke dalam game tersebut.

F1 2011 2011 11 07 21 18 42 80
Kalender balap musim 2011.

Untuk game F1 2011, Codemaster sepertinya perlu waktu ekstra untuk menunggu selesainya Buddh International Circuit di India yang merupakan bagian dari musim balap 2011. Sirkuit tersebut baru selesai dibangun pada pertengahan tahun, dan pastinya Codemaster perlu waktu untuk membuat visualisasi sirkuit tersebut ke dalam game mereka. Hal semacam itulah yang sepertinya akan membuat game seri F1 milik Codemaster akan selalu dirilis mendekati akhir musim balap, telebih lagi bila kita melihat jadwal penambahan sirkuit baru untuk sirkus Formula 1 yang akan terus terjadi hingga tahun 2014.

Mengawali Karir Sebagai Pembalap di Kelas Tertinggi

Seperti yang telah saya bahas sebelumnya, F1 2011 merupakan game yang ditujukan untuk menyemarakkan musim balap Formula 1 2011. Oleh karena itu, aspek gameplay utama yang ditonjolkan dalam game tersebut tentunya adalah balapan-balapan yang ada di musim balap tersebut.

F1 2011 2011 11 07 21 19 46 05
Trailer seperti inilah yang akan menjadi "rumah" Anda selama race weekend.

Sama seperti plot utama mode “Career” yang ada di game sebelumnya, F1 2010, Anda akan berperan sebagai seorang pembalap yang baru saja mengawali karirnya di dunia Formula 1. Anda bisa memilih beberapa tim, tentu saja bukan tim-tim papan atas seperti Red Bull, McLaren, atau Ferrari, sebagai tim debut Anda.

F1 2011 2011 11 07 21 18 27 16
Interior dari hospitality area tim Anda. Karena saya memilih tim Force India sebagai tim pertama, maka hospitality area ini didominasi hiasan yang menggambarkan warna kebesaran tim tersebut, hijau - orange.

Di setiap balapan, Anda akan menjalani prosesi yang sama seperti yang dilakukan para pembalap Formula 1 di setiap race weekend, latihan bebas – kualifikasi – balapan. Anda akan mendapatkan tantangan dari tim, bisa saja berupa target untuk melahap satu putaran dibawah batas waktu yang ditentukan atau finis di atas posisi tertentu. Setiap tantangan yang bisa Anda selesaikan akan meningkatkan reputasi Anda di tim atau bahkan membuka sebuah perangkat baru yang tentunya akan menambah kemampuan mobil Anda.

F1 2011 2011 11 07 21 18 51 38
Anda bisa membaca email yang masuk melalui notebook yang ada di hospitality area.
F1 2011 2011 11 07 21 18 36 43
Anda juga bisa mengatur helm mana yang akan digunakan.

Hasil yang Anda capai di setiap balapan akan menentukan masa depan Anda! Bila Anda mampu mengalahkan rekan satu tim Anda, yang biasanya adalah pembalap utama tim, Anda bisa saja akan mengambil alih status tersebut. Selain itu, bila prestasi yang Anda catatkan mampu menarik perhatian tim lain, yang bisa jadi memiliki reputasi lebih tinggi dari tim saat ini, Anda akan mendapat tawaran kontrak dari tim tersebut.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…

Gaming

November 5, 2025 - 0

Paten Kontroversial Nintendo Diperiksa Ulang Kantor Paten Amerika

Perang paten Nintendo untuk menjegal Palworld di pengadilan akhirnya timbulkan…
November 5, 2025 - 0

Rumor: Fortnite Dikabarkan Bawa Kill Bill & Film Hollywood di Chapter 7

Dimulai dari The Simpsons, Fortnite diklaim akan condong kolaborasi bersama…
November 5, 2025 - 0

Australia Tambah Reddit & Kick di Larangan Media Sosial untuk Anak

Pemerintah Australia tambahkan media sosial gaming Reddit & Kick ke…
November 5, 2025 - 0

Producer Saints Row Pertama Kerjakan Pitch Untuk Game Prekuel Reboot

Tokoh yang memulai kesuksesan seri Saints Row, sebelum akhirnya dihancurkan…