Review-Motherboard Gigabyte G1.Sniper2: Platform Sandy Bridge Bersenjata Lengkap

Reading time:
December 2, 2011

Kemasan dan Paket Penjualan

gigabyte g1
gigabyte g1
Kemasan penjualan Gigabyte G1.Sniper2.

Nuansa militer langsung terasa begitu melihat kemasan G1.Sniper2 yang didesain menyerupai boks amunisi, jauh berbeda dari kotak putih yang biasanya membungkus motherboard buatan Gigabyte. Nama produk “G1.Sniper2” tertulis dengan huruf kapital berukuran besar, menggunakan jenis font yang memperkuat kesan militer. Seperti biasa, sebagian fitur yang diusung oleh motherboard dijelaskan di bagian belakang.

Layaknya motherboard gaming kelas high-end, Gigabyte turut melengkapi G1.Sniper2 dengan berbagai macam pernak-pernik aksesoris. Di dalam kemasan, pengguna dapat menemukan empat buah kabel SATA, sebuah konektor SLI, dan backpanel bracket. Serangkaian buku petunjuk juga disertakan untuk mempermudah Anda dalam memanfaatkan fitur motherboard ini.

Satu tambahan yang terbilang cukup unik adalah front access control panel yang memuat dua buah konektor USB 3.0 (sehingga total terdapat 4 buah), sebuah port e-SATA, dan tombol “Quick Boost” yang akan meng-overclock sistem untuk meningkatkan performa secara instan. Control panel ini dapat dipasang di dalam drive bay 5,25” PC Anda sehingga mudah dijangkau. Anda pun tak perlu repot-repot mencari casing dengan port USB 3.0 di bagian muka agar bisa mengakses interface berkecepatan tinggi tersebut dengan gampang.

gigabyte g1 sniper2 accessories
Bundel aksesori G1.Sniper2 lebih banyak dibandingkan kebanyakan motherboard lainnya. Gigabyte melengkapi motherboard ini dengan empat buah kabel SATA, SLI Bridge, dan I/O bracket yang semuanya berwarna hitam untuk mendukung tema militer yang diusung.
gigabyte g1 sniper2 cd
CD di dalam kemasan G1.Sniper2 memuat driver berikut dokumentasi dan bonus software Norton Internet Security.
gigabyte g1 sniper2 docs2
Gigabyte pun menyediakan berbagai macam petunjuk untuk membantu pengguna merakit komputer, mulai dari installation guide, buku manual, hingga cara menggunakan Intel Smart Response Technology.
gigabyte g1 sniper2 docs
Ingin komputer Anda tampil lebih gagah? G1.Sniper2 menyertakan poster (kiri) dan sticker yang dapat digunakan untuk menghias PC maupun kamar Anda.
gigabyte g1 sniper2 frontpanel
Aksesori tambahan yang paling menarik adalah front access control panel. Dengan alat yang dipasang di drive bay 5,25” ini, pengguna bisa meng-overclock sistem secara instan di samping mendapatkan dua buah port USB 3.0 dan satu buah konektor e-SATA tambahan.
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…
October 19, 2025 - 0

Laptop Gaming Tidak Hanya untuk Gamer! Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 2

Siapa bilang Laptop Gaming itu cuman buat Gamer! Siapa bilang…

Gaming

October 25, 2025 - 0

Update Counter-Strike Kacaukan Pasar Skin, Timbulkan Kerugian Besar

Akibat update Counter-Strike 2 terbaru, harga skin langka di marketplace…
October 25, 2025 - 0

AKG Entertainment Hadirkan Toys Funism Pokémon & Maltese PupSnap

AKG Entertainment memperluas produknya di Indonesia dengan merilis dua seri…
October 25, 2025 - 0

Microsoft Minta Xbox Dapatkan Keuntungan di Atas Batas Standar

Kebijakan baru terkait target profit untuk Xbox menjadi penyebab kenaikan…
October 25, 2025 - 0

Pokemon Legends: Z-A Cetak Rekor Penjualan Game di Nintendo Switch 2

Seminggu setelah rilisnya, Pokemon Legends: Z-A berhasil cetak rekor penjualan…