Review Performa Samsung Galaxy W: Smartphone Android 1.4 GHz Murah

Reading time:
December 20, 2011

Nenamark1

Sungguh disayangkan, pada smartphone yang kami gunakan, Nenamark2 tidak bisa dijalankan dengan baik. Jadi, kita harus puas dengan melihat skor GPU dari Nenamark1 saja. Hasilnya, agak mengecewakan. Sepertinya, Galaxy W memiliki performa GL yang lebih rendah. Akan tetapi, ini berdasarkan pengujian nenamark saja ya.

AnTuTu Benchmark

Dari pengujian mendetail dengan AnTuTu benchmark ini terlihat bahwa Samsung Galaxy W mampu menawarkan performa tinggi. Nyaris tidak ada aspek yang tidak dikuasai oleh Galaxy W.

AnTuTu Benchmark overall (tanpa SD test)

Hasil pengujian ini tidak melibatkan tes SD card untuk mengesampingkan kecepatan card (yang bisa saja diganti, bukan). Tampak bahwa secara keseluruhan, Samsung Galaxy W memang memiliki performa yang tinggi.

Kesimpulan: Hanya Berdasar Performa

Tanpa melakukan pengujian pada kamera dan uji penggunaan yang cukup lama, kami mencoba untuk menarik sebuah kesimpulan. Samsung Galaxy W ini adalah smartphone yang wajib diperhatikan. Dalam jajaran smartphone Android Samsung, Galaxy W berada di posisi strategis. Prosesor kelas menengah berkecepatan tinggi, layar 3.7”, dan harga 2.9 juta rupiah membuatnya menjadi smartphone Samsung yang sangat menarik, bahkan jika dibandingkan dengan Galaxy Y sekalipun. Ingat, kenyamanan menggunakan Android bisa sangat dipengaruhi ukuran layar.

Performanya yang kurang merata memang bisa dianggap sebagai kelemahan. Akan tetapi, dalam keseharian, performanya dirasakan sudah jauh dari cukup. Setidaknya, smartphone ini mampu bersaing dengan gadget Android lain yang menggunakan prosesor 1 GHz. Bahkan, dalam kondisi tertentu bisa lebih kencang dibandingkan smartphone dual core! Jadi, apabila dana Anda terbatas namun ingin memperoleh sensasi Android yang penuh dengan performa tertinggi di kelasnya, Samsung Galaxy W adalah pilihan yang pas.

Kelebihan:

+ Prosesor terkencang untuk harganya

+ Layar relatif lebar untuk harganya

+ Memori untuk aplikasi internal relatif besar (1.7 GB)

Kekurangan:

–  Performa kurang merata

–  Kelengkapan bukan yang terbaik untuk kelas harganya

Prosesor Qualcomm MSM8255T dengan CPU Scorpion 1,4 GHz dan GPU Adreno 205
RAM 512MB
Memori Internal 1.7 GB
Layar LCD 3.7″, 480 x 800 pixel
OS Android 2.3.5
Kamera 5 MP AutoFocus, LED flash, VGA secondary camera, video 720p
Interface MicroUSB, Stereo jack 3.5mm
Koneksi nirkabel 3G, HSDPA, Wi-Fi (802.11 b/g/n), Bluetooth 3.0 A2DP
Dimensi 115.5 x 59.8 x 11.5 mm / 114.7 gram
Daya Tahan Baterai 1500 mAh
Produsen Samsung
Website http://www.samsungmobile.com
Harga Rp2.999.000
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Bodi Acer Nitro V 15 (2025) Form Factor Clamshell. Material…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…