Samsung Galaxy Camera Didukung Android 4.1 Jelly Bean dan Sensor 16 Megapixel

Reading time:
August 31, 2012

Lini produk Galaxy bertambah! Setelah sukses menginvasi pasar smartphone dan tablet, Samsung menghadirkan Galaxy Camera. Mengusung sensor BSI CMOS 16 megapixel, kamera besutan Samsung itu memanfaatkan sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean.

Samsung Galaxy Camera Front

Tampilan belakang Galaxy Camera dihiasi dengan layar HD Super Clear LCD berukuran 4,8 inci yang menawarkan kemudahan pengoperasian fungsi, baik untuk mengambil, mengirimkan, ataupun mengedit foto. Pengguna juga dapat memanfaatkan fitur remote viewfinder yangn memungkinkan pengontrolan kamera melalui smartphone.

Salah satu fitur yang dikembangkan Samsung dalam Galaxy Camera adalah Voice Control. Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk mengontrol fungsi zoom dan mengambil foto dengan perintah suara. Selain itu, Samsung juga menyediakan fitur Smart Pro yang membantu penyesuaian pengaturan kamera untuk hasil foto yang artistik.

Samsung Galaxy Camera Back

Selain didukung sensor beresolusi 16 megapixel, fitur-fitur di atas memanfaatkan lensa 4,1—86,1mm dengan aperture f/2.8—5.9. Lensa tersebut menawarkan sudut pandang yang setara dengan lensa 23—483mm di kamera 35mm.

Selain menghasilkan foto yang artistik, Galaxy Camera mampu merekam video Full HD, bahkan dengan kecepatan 120fps untuk menghasilkan video slow-motion.

Hasil kreasi Galaxy Camera dapat disimpan dalam cloud dengan fitur Auto Cloud Backup melalui Samsung AllShare. Tidak hanya menyimpan hasil foto di Cloud, pengguna juga dapat memanfaatkan fitur Share Shot sehingga foto yang diambil dengan Galaxy Camera secara otomatis dikirim ke layanan cloud atau jejaring sosial.

Samsung Galaxy Camera Top

Selain layanan cloud dan jejaring sosial, pengguna juga dapat menghubungkan Galaxy Camera dengan smartphone Galaxy S III dan Note II untuk berbagi foto secara otomatis ke sesama anggota keluarga Galaxy.

Samsung Galaxy Camera dipamerkan dalam ajang IFA 2012 dengan harga yang belum diungkapkan.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…

Gaming

November 6, 2025 - 0

Minecraft Mendadak Kedatangan DLC Dragon Ball Z

Minecraft mendadak rilis DLC baru bertema Dragon Ball Z, yang…
November 6, 2025 - 0

Developer Battlefield 6 Akan Kembalikan Setting Aim Assist ke Open Beta

Keluhan gamer Battlefield 6 akan aim assist di controller untuk…
November 6, 2025 - 0

Rockstar Games Berikan Klarifikasi Perihal PHK Massal di Akhir Oktober 2025

Rockstar Games akhirnya angkat bicara soal PHK massal yang terjadi…
November 6, 2025 - 0

ARC Raiders Dinobatkan Sebagai Shooter Multiplayer Murni Terbaik di Dekade Ini

Tingginya nilai review untuk ARC Raiders menjadikannya shooter multiplayer murni…