Mark Zuckerberg Kini Kuasai 30% Saham Facebook
Jika tahun lalu Mark Zuckerberg sebagai CEO Facebook memiliki saham di jejaring sosial paling populer tersebut sebanyak 500 juta, maka saat ini saham tersebut sudah meningkat menjadi 632.65 juta, atau sekitar 30% dari total saham perusahaan tersebut.

Saat IPO diluncurkan tahun lalu, Zuckerberg mengumumkan bahwa dia tidak akan menjual 500 juta sahamnya di Facebook. Namun berkas terakhir dari regulator Amerika Serikat mengungkapkan bahwa Zuckerberg telah membayar saham selama setahun teakhir ini. Zuckerberg menjual sekitar 30 juta saham saat Menlo Park, jejaring sosial dari California memulai debutnya pada bulan Mei dengan harga pembukaan $38, dimana saat ini hutang saham tersebut sudah berkisar di $28.04, lebih tinggi dibanding bulan September tahun lalu yang turun hingga $17.55.
Berkas Securities and Exchange Commission menunjukkan bahwa Zuckerberg telah membangun sahamnya di Facebook, potensi yang pernah dipandang remeh oleh pasar. Sebuah berkas SEC juga menunjukkan bahwa Zuckerberg telah mengakuisisi saham Facebook sebanyak 18 juta pada pertengahan Desember tahun lalu pada harga nol, menandakan bahwa mereka terikat dengan kompensasinya sebagai CEO Facebook.













