Microsoft Luncurkan Bing For School
Bing kembali mendapatkan update terbaru. Layanan pencarian online milik Microsoft tersebut akan dihadirkan dalam versi khusus yakni Bing For School. Dengan versi khusus untuk pelajar tersebut, diharapkan bisa menghadirkan mesin pencari yang aman dan bisa dikontrol privacy-nya. Bing For School juga dihadirkan sebagai layanan pencari online yang bebas iklan.

Microsoft akan menawarkan Bing For School untuk institusi pendidikan di Amerika Serikat melalui program keikutsertaan yang menyasar institusi K-12 dan akan diluncurkan tahun ini. Dalam pernyataannya, Microsoft menjelaskan beberapa keunggulan dari Bing For School, antara lain akan menjaga para siswa untuk tetap fokus pada pelajaran karena Bing For School ini hadir tanpa iklan-iklan yang biasa hadir di semua mesin pencari online yang ada saat ini. Hal ini kembali menekankan bahwa sekolah memang untuk belajar dan tidak untuk berjualan. Bing For School dilengkapi filter khusus SafeSearch untuk mencegah konten dewasa yang secara tidak sengaja terakses saat melakukan pencarian. SafeSearch secara otomatis akan secara default membuat pengaturan yang ketat dimana para siswa tidak akan bisa mengubah pengaturan keamanan tersebut.
Selain itu, Bing For School akan mendidik para siswa karena selain dengan homepage Bing yang didesain dengan indah dan penuh dengan gambar-gambar menarik, serta menghadirkan fitur hotspot yang akan mendorong eksplorasi terhadap topik baru yang tidak terbayangkan, Bing For School juga menawarkan rencana pelajaran singkat yang akan mengajarkan keterampilan literaso digital yang berkaitan dengan pencarian dan terkait dengan Common Core.
Program ini sendiri sepenuhnya merupakan program suka rela dan Microsoft mempekerjakan ribuan orang tua untuk berpartisipasi. Sekolah-sekolah bisa memilih untuk kut iberpartisipasi atau tetap memilih menggunakan Bing secara normal. Bagi sekolah yang ikut serta, Bing akan memberikan pengalaman di seluruh pencarian dari dalam jaringan sekolah di Bing.com, tanpa perlu menggunakan software khusus atau alamat pencarian yang lain. Dan tentu saja, Bing for School ini gratis untuk semua sekolah dan distrik yang ingin ikut berpartisipasi.











