Epson Perkenalkan Proyektor Full HD 3-D PowerLite Home Cinema 2030
Dikenal sebagai pembesut produk aksesoris digital seperti printer dan proyektor, Epson kembali memperkenalkan produk terbarunya. Produk terbaru ini berupa proyektor yang memiliki keunggulan sudah kompatibel dengan teknologi 3D sehingga mampu menghadirkan bioskop 3D pribadi di rumah.

Proyektor terbaru dari vendor asal Jepang ini adalah PowerLite Home Cinema 2030 yang sudah mendukung resolusi Full HD, baik untuk konten 3D maupun 2D. Proyektor ini menggunakan teknologi 3LCD di dalamnya yang mampu menghadirkan banyak pengaturan yang bisa disesuaikan dengan desain ruang yang berbeda-beda.
Resolusi asli proyektor yang akan dipasarkan dengan harga $999 ini adalah 1920 x 1080 dengan 2000 lm warna dan 2000 lm kecerahan putih. Disediakan speaker yang terintegrasi dengan proyektor sehingga tanpa tambahan speaker dan sistem audio lagi Anda sudah bisa mendengarkan suara dari film atau video yang tengah diputar. Sedangkan untuk menonton konten 3D dibutuhkan kacamata RF 3D yang dijual secara terpisah dengan harga sekitar $99. Namun karena proyektor ini sudah mendukung full-HD 3D-compliant, maka semua kacamata yang kompatibel bisa digunakan untuk menonton.

Dengan lebar proyeksi hingga 300 inch Anda bisa menonton film di dinding atau layar khusus yang diproyeksikan dari piranti mobile karena proyektor ini selain dilengkapi sepasang port HDMI juga dilengkapi dengan koneksi MHL. Dual port HDMI yang disediakan memungkinkan Anda untuk menghubungkan beberapa sumber sekaligus ke proyektor tanpa harus membeli splitter tambahan. Proyektor ini mendukung aspek rasio widescreen 16:9 dan menjanjikan waktu hidup lampu hingga 5000 jam dalam mode normal. Kontras rasio bisa dimaksimalkan hingga 15,000:1 dan proyektor ini mendukung pilihan mounting depan, belakang dan langit-langit.
Tak hanya itu, proyektor ini juga didukung berbagai mode warna terintegrasi yang bermacam-macam untuk mengoptimalkan gambar yang dihasilkan untuk berbagai macam pengaturan dan permukaan layar. Disediakan juga pilihan zoom optik 1.2x untuk mengatur posisi dengan fleksibel, juga kemampuan koreksi vertikal keystone otomatis hingga 30 derajat dan koreksi ‘easy-slide’ horisontal.
















