Trafik Yahoo Berhasil Ungguli Google

Author
Cerira
Reading time:
August 23, 2013
marissa-mayer

Selain kepopuleran CEO baru Marissa Mayer yang banyak menjadi sorotan akhir-akhir ini, ternyata usaha wanita cantik tersebut untuk mengangkat popularitas perusahaan raksasa yang banyak mengalami pasang surut tersebut membuahkan hasil. Menurut laporan ComScore, pada bulan Juli 2013 lalu Yahoo berhasil menduduki peringkat satu sebagai situs internet dengan trafik terbesar, mengalahkan Google, Microsoft dan Facebook.

Dalam daftar trafik yang dicatat ComScore khusus untuk wilayah Amerika Serikat tersebut dengan jumlah total sebanyak 225.359 pengunjung unik terhadap 50 perusahaan internet asal negara tersebut, terlihat bahwa Yahoo berhasil mendapatkan pengunjung sebanyak 196.564.000 untuk seluruh situsnya di bulan Juli. Sementara Google berada di perangkat kedua dengan 192.251.000 pengunjung, menyusul Microsoft dengan 179.595 pengunjung dan Facebook dengan 142.266 pengunjung.

yahoo

Berita ini sendiri hadir tepat setahun setelah bergabungnya Mayer menjadi CEO baru Yahoo setelah krisis CEO yang dialami Yahoo sebelumnya. Dan dari beberapa akuisisi yang dilakukan, nampaknya akuisisi terhadap Tumblr menjadi salah satu penyokong banyaknya pengunjung Yahoo di bulan Juli tersebut. ComScore mencatat bahwa Tumblr.com telah mengombinasikan total 300 juta user dan 120.000 sign-up baru setiap harinya. Dalam daftar itu sendiri, Tumblr.com tercatat berada di posisi 28 dengan jumlah pengunjung sebanyak 38.367.000.

Akuisisi Tumblr sendiri merupakan salah satu usaha Mayer yang dilakukan untuk mengembalikan kejayaan Yahoo sebagai pemain utama di ranah internet. Dalam pernyataannya pada bulan Mei lalu Mayer memprediksikan bahwa Tumblr + Yahoo akan menumbuhkan audiens Yahoo 50% menjadi lebih dari setengah milyar pengunjung tiap bulannya dan akan menumbuhkan trafik hingga mencapai 20%. Dan pada kenyataannya, trafik Yahoo di bulan Juli 2013 ini memang naik tepat 20% dibandingkan trafik bulan Juli 2012.

Yahoo sendiri pernah menempati posisi yang sama pada bulan Mei 2011 lalu, dimana setelah itu posisinya kian merosot dan Google-lah yang berhasil menjadi nomor satu selama dua tahun berturut-turut. Akan cukup menarik untuk ditunggu, apakah Yahoo akan bertahan dengan posisi tersebut, atau Google akan mengambil kembali posisi yang telah diraihnya selama dua tahun berturut-turut tersebut bulan depan. Apalagi selisih keduanya terpaut tidak terlalu jauh dan bahkan sangat ketat dalam beberapa bulan terakhir. Hasil yang dirilis ComScore ini juga belum memasukkan kategori trafik via mobile sehingga akan sangat mungkin Google bisa menyalip Yahoo pada rangking multi-platform mengingat Google termasuk pemain yang sangat kuat dalam kategori tersebut.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…