Review Seagate Wireless Plus 1 TB: Tambahan Storage untuk Gadget Anda
Dengan semakin banyaknya perangkat gadget, entah itu smartphone atau tablet, yang menggunakan sistem operasi seperti Android, Windows 8, iOS, dan sebagainya, tentu membutuhkan lebih banyak ruang untuk menyimpan file-file Anda. Walaupun saat ini perangkat-perangkat tersebut sudah dilengkapi dengan storage eksternal seperti micro SD, tetapi tentu saja tidak akan sebesar sebuah hard disk. Selain itu, masih banyak pula perangkat smartphone yang tidak dilengkapi dengan media penyimpanan eksternal seperti jajaran iPhone, Google Nexus, dan lain sebagainya.

Masalah seperti inilah yang ingin diselesaikan oleh Seagate dengan hard disk eksternal terbarunya, Seagate Wireless Plus. Bukan dengan menggunakan kabel USB, tetapi Seagate ingin memberikan sebuah solusi penyimpanan dengan menggunakan konektivitas WiFi. Kebetulan, kami mendapatkan salah satu sampel pengujian dari Seagate untuk Wireless Plus dengan kapasitas 1 TB.

Paket Penjualan
Beginilah paket penjualan dari Seagate Wireless Plus 1 TB yang datang ke meja pengujian tim Jagatreview.


Di dalam paket penjualan tersebut dapat ditemukan bonus seperti berikut di bawah ini

















