Internet Explorer 11 Mendekati Safari

Browser Microsoft Internet Explorer 11 pada bulan November kemarin menggandakan pangsa pasarnya dalam pasaran browser dunia. Menurut data terbaru dari firma riset Net Applications, Internet Explorer 11 menguasai 3,27 persen pasar browser dunia. Meningkatnya persentase membuat Internet Explorer 11 meninggalkan jauh pesaing terdekatnya, Opera, untuk kemudian mendekati browser Safari milik Apple dari segi pangsa pasar keseluruhan.
Data-data dari Net Applications ini menunjukan bahwa Internet Explorer secara keseluruhan masih jauh untuk memimpin dalam hal pasar market global. Internet Explorer 8 memegang 21,74 persen pasar browser, turun dari angka 21,76 persen di bulan Oktober. Internet Explorer 10 memegang 17,5 persen, turun dari 18,94 persen di bulan Oktober, dan Internet Explorer 9 memegang 9,5 persen. Seluruh versi Internet Explorer digabungkan menjadi 58,36 persen dari pasaran global browser dunia.
Browser Mozilla Firefox berkutat di peringkat kedua dengan 18,54 persen. Chrome memegang 15,44 persen, naik dari 15,42 persen di bulan Oktober. Safari dan Opera secara berurutan memegang 5,9 persen dan 1,39 persen.
via Net Applications



















