Oracle Gandeng Intel Untuk Menyediakan Solusi Database Cloud Services

Reading time:
December 12, 2013
Oracle-Exadata-Database-Mac

Sebuah database yang dikelola secara baik, tentunya akan berdampak sangat positif sekali bagi perusahaan dalam mengembangkan bisnisnya. Itu artinya, setiap perusahaan membutuhkan sebuah perangkat canggih dalam mengelola data penting perusahaan. Apalagi data tersebut juga dapat diakses dengan cepat dan mudah bagi karyawan perusahaan tersebut melalui berbagai perangkat seperti PC desktop, laptop, smartphone, maupun tablet.

Oracle selaku perusahaan ternama di dunia teknologi informasi yang menyediakan beragam solusi aplikasi bisnis, khususnya untuk database, hari ini (12/12) mengumumkan kolaborasinya bersama Intel dalam menyediakan solusi database cloud services. Acara yang berlangsung di Oakwood, Mega Kuningan, Jakarta, Oracle memperkenalkan sebuah perangkat canggih yang bernama Oracle Exadata Database Machine. Mesin ini telah mengusung produk canggih milik Intel di antaranya prosesor Intel Xeon E5-2600 v2 dan SSD (Solid-State Drive).

Nicky Guinadi, Technology Sales Consulting Oracle Indonesia
Nicky Guinadi, Technology Sales Consulting Oracle Indonesia

Nicky Guinadi selaku Technology Sales Consulting Oracle Indonesia menjelaskan bahwa saat ini terdapat tiga tren yang berkembang di dunia teknologi informasi di antaranya, Big Data, Engineered Systems, dan Cloud Computing. Nicky Guinadi menerangkan satu persatu tentang ketiga tren tersebut, dan yang pertama tentang tren Big Data. Beliau berpendapat bahwa Big Data merupakan tren yang terus mengalami pertumbuhan secara signifikan dimana dapat memproses data yang terstruktur maupun tidak terstruktur. Beberapa contoh data yang tidak terstruktur di antaranya adalah video CCTV, jejaring sosial

Untuk tren yang kedua, Engineered System, solusi ini sudah tersedia di mesin Oracle Exadata Database, yang merupakan satu kesatuan sistem dimana solusi ini dapat memudahkan user atau konsumen untuk mengintegrasi hardware, storage, networking dan sebagainya dalam satu perangkat.

Kemudian tren yang ketiga yakni, Cloud Computing. Tren yang satu ini sudah hampir digunakan oleh berbagai kalangan, baik perorangan maupun perusahaan besar. Manfaat dari teknologi Cloud Computing memang cukup banyak. Bahkan pada akhir November lalu, Oracle memperkenalkan solusi terbaru yang bernama Cloud Marketplace, yaitu sebuah online marketplace yang disiapkan untuk para partner Oracle dalam mendistribusikan aplikasi buatan mereka ke pelanggan.

Pada kesempatan kali ini, Nicky Guinadi juga menambahkan bahwa mesin Oracel Exadata Database sudah mendukung database versi terbaru milik Oracle yaitu versi 12c. Oracle Database 12c merupakan versi baru database Oracle yang didesain khusus untuk memenuhi kebutuhan khusus terkait penggunaan di Cloud. Database versi terbaru ini memiliki 500 fitur tambahan yang sebagian besar ditujukan untuk mengakomodasi fungsi-fungsi Cloud.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…