Jaringan Negara-Negara Eropa Akan Ditutup?

Terbukanya fakta mengenai pengumpulan data secara ilegal oleh badan keamanan Amerika Serikat, NSA, membuat sejumlah negara untuk memperketat keamanan jaringan mereka dan menjaga data-data dari warga negara mereka.
Negara Jerman misalnya, telah berdiskusi untuk menjaga trafik internet dan jaringan email mereka menjadi privat hanya untuk negara tersebut. Sekarang Jerman pun berencana untuk bekerjasama dengan Perancis untuk membuat suatu jaringan privat di seantero Eropa dan menjaganya dari Amerika Serikat.
Menurut kantor berita Reuters, Kanselir Jerman, Angela Merkel berencana untuk membuat suatu jaringan komunikasi Eropa yang menjaga trafik internet mereka dari Amerika Serika. Ia akan berdisksui dengan presiden Perancis, Francois Hollande mengenai hal ini minggu depan saat mereka dijadwalkan akan bertemu.
Langkah ini merupakan langkah lanjutan sejak tersibak kenyataan bahwa NSA telah memonitor komunikasi handphone kanselir Jerman, Angela Mereka selama lebih dari 10 tahun, sesuatu yang disebut Merkel sebagai “pelanggaran kepercayaan yang serius”. Sekarang , Merkel ingin mendaftar negara-negara yang ingin menjaga kerahasiaan mereka. “Di atas segalanya, kami akan berbicara dengan penyedia [layanan] di Eropa yang menyediakan keamanan untuk warga negara kami, sehingga seseorang tidak perlu mengirim email dan informasi lainnya melewati [samudera] Atlantik.” ujar Merkel. “Bahkan, seseorang dapat membangun jaringan komunikasi di dalam Eropa sendiri.”
Menurut laporan terakhir, Presiden Perancis terbuka untuk bekerja dengan Jerman lewat inisiatif ini; Perancis secara resmi sedang bekerja dengan Jerman dan secara umum setuju dengan ide Jerman ini.













