LG Luncurkan Lampu Pintar yang Bisa Terhubung ke Android dan iOS

Sebagai salah satu perusahaan elektronik ternama di dunia, LG kembali membuktikan dirinya sebagai perusahaan paling inovatif dengan menghadirkan inovasi teknologi terbaru berupa lampu pintar (Smart Lamp).
Lampu pintar milik LG ini dirancang dengan memiliki ketahanan pemakaian yang diklaim mampu bertahan selama 10 tahun untuk rata-rata penggunaan selama 5 jam dalam sehari. Keunggulan utama pada lampu pintar besutan LG ini adalah dapat terhubung melalui Bluetooth atau WiFi ke perangkat mobile pintar berbasis Android versi 4.0 ke atas dan juga iOS versi 6 ke atas.
Menurut berita yang kami sadur dari Engadget, lampu pintar LG yang diberi nama LG Smart Bulb ini dilengkapi dengan beberapa fitur untuk mode pemakaian. Salah satu mode pemakaian yang dapat diandalkan adalah mode keamanan dimana lampu dapat diatur waktunya untuk menyala dengan sendirinya. Hal ini seolah-olah membuat pemilik rumah sudah berada didalam rumah.
Selain itu, tersedia juga mode pemakaian pesta dimana lampu pintar LG tersebut dapat berkedip-kedip mengikuti irama musik yang diputar. Ketika dalam kondisi terhubung ke perangkat smartphone, lampu pintar LG ini juga dapat memberikan sinyal tanda berkedip ketika ponsel menerima panggilan telepon masuk. Salah satu kelebihan lain dari lampu pintar LG ini adalah tidak membutuhkan soket khusus, sehingga dapat dipasang dengan mudah ke soket lampu bohlam biasa.
Saat ini, LG hanya baru memasarkan lampu pintarnya itu di Korea Selatan saja dengan harga kisaran 35.000 Won atau sekitar US$ 32. LG juga mengklaim bahwa lampu pintarnya ini dapat memberikan tingkat efisiensi yang lebih hingga 80 persen dibandingkan lampu biasa.














