Plextor Perkenalkan M6S SATA Solid State Drive
SSD saat ini mulai banyak digunakan di kalangan enthusiast komputer, tidak terkecuali di Indonesia. Berbagai vendor Internasional telah memasukkan produk SSD mereka ke Indonesia. Plextor, perusahaanasal Taiwan ini adalah salah satu contoh vendor yang sudah cukup dikenal di dunia SSD yang juga memasukkan produknya ke Indonesia. Belakangan ini, Plextor meluncurkan lini terbaru SSD-nya, yaitu M6S.

Plextor M6S diklaim mampu memberikan kecepatan sequential read/write hingga 520/440 MB/s. SSD ini juga dilengkapi dengan DEVSLP power mode yang mampu mengurangi konsumsi daya hingga 2mW. Hal itu membuat SSD ini memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan pendahulunya, M5S.
M6S memang merupakan penyempurnaan dari M5S, SSD andalan Plextor sebelumnya. Beberapa keunggulan yang diberikan antara lain kemampuan write yang lebih kencang hingga 50% pada kapasitas 128 GB. Selain itu, ukuran yang lebih tipis, yaitu 7 mm, memungkinkan M6S untuk disandingkan dengan notebook generasi terbaru yang berukuran tipis.
SSD M6S ini memakai controller dari Marvell, SS9188. Controller dual core tersebut digabungkan dengan flash memory Toshiba dan firmware yang didesain khusus oleh Plextor Elite Team. Hal-hal tersebut menjamin kecepatan, stabilitas, dan juga kapabilitas multitasking yang lebih efektif.
Plextor M6S SSD ini akan hadir di kuartal kedua tahun 2014 dengan kapasitas 128 GB, 256 GB dan 512 GB. Tidak lupa juga, Plextor memberikan garansi 3 tahun untuk setiap SSD nya.

 
                                                                                         
                                                                                         
                                                                                         
                                                                                         
										
 
										 
										
 
										
 
										 
												







 
												
