Samsung FSR: Solusi Refrigerator Cerdas Bagi Para Ibu Modern
Wanita karir atau working mom, kini memang sudah menjadi gaya hidup keluarga modern terutama di ibu kota. Seorang ibu modern ini dituntut untuk mampu menjalankan perannya sebagai ibu rumah tangga yang baik dan sebagai seorang profesional di lingkungan kerja. Dengan semakin minimnya waktu yang tersedia dalam mengatur kegiatan sehari-harinya, diperlukan sebuah “asisten” untuk membantu ibu modern ini dalam menjalankan perannya, seperti salah satu solusi refrigerator cerdas dari Samsung yang baru saja diluncurkan di Indonesia, yaitu Samsung Food Showcase Refrigerator (FSR).

Food Showcase Refrigerator ini memiliki kapasitas 800 liter, dengan fitur utama yang sesuai namanya yaitu showcase. Showcase ini merupakan fitur unik yang ditawarkan FSR, memungkinkan para penggunanya untuk mengatur dan memisahkan berbagai makanan di dalam kulkas ini sesuai dengan prioritas kebutuhannya. Walaupun ukurannya yang tergolong besar dengan fitur easy access, detachable cases, dan adjustable smart guide, memungkinkan penggunanya untuk mengorganisir dan menjangkau seluruh isi kulkas dengan mudah. Pintu utama bagian kanan dapat dipartisi menjadi dua bagian, bagian pertama untuk mengakses kompartmen paling luar, pintu kedua akan langsung memberikan akses pada kompartmen bagian dalam.
Selain fitur kemudahan yang ditawarkan, Samsung FSR ini juga menghadirkan teknologi yang cerdas berkat fitur Digital Inverter Compressor membuatnya dapat bekerja sangat efisien dengan konsumsi daya yang rendah, dan tidak bising. Samsung juga menggunakan metode pendinginan Metal Cooling System yang ditempatkan pada bagian pintu kulkas ini, memungkinkan FSR untuk mempertahankan suhu dinginnya lebih lama, bahkan dalam keadaan mati lampu sekalipun. Produk FSR ini sudah mulai dipasarkan di Indonesia dengan bandrol 33 Juta Rupiah.



















