Boneka Berbicara sebagai Penyembuh Kesepian

Author
Ozal
Reading time:
July 22, 2014

Rasa kesepian biasanya menjadi momok bagi kalangan lanjut usia (lansia). Namun di Jepang, para lansia kini tak lagi merasa merasa kesepian karena mereka memiliki sebuah boneka canggih yang dapat berbicara layaknya manusia. Boneka yang dibuat mirip anak-anak ini, diharapkan bisa membantu mengatasi kesepian yang dialami lansia.

boneka

Boneka ini mampu mengenali sejumlah kata tertentu dan memberikan tanggapan bila ada yang mengajaknya berbicara. Suara yang dilontarkan boneka itu pun mirip dengan suara bocah berusia lima tahun.

Kehadiran boneka ini begitu populer di kalangan sejumlah pensiunan di Jepang atau mereka yang tinggal di panti. Sehingga boneka tersebut bisa menjadi teman dekat yang dapat diajak bicara ketika mereka tak lagi tinggal bersama anak dan cucu-cucu mereka.

“Setelah sebulan bersama anak-anak laki-laki ini, saya mulai menyayanginya dan tidak bisa meninggalkannya sendiri. Saya pun bisa berpikir lebih positif dan lebih banyak berbicara,” ungkap Nobu Komatsu, seorang nenek berusia 86 tahun, sembari menunjukan boneka kesayangannya itu, bernama Oshaberi Makun, seperti dilansir dari BBC.

Makun adalah satu dari sekian model boneka pintar yang diproduksi sejumlah perusahaan Jepang. Boneka lainnya, seperti Yumenoko Neruru yang dapat menyanyikan 50 lagu atau Unazuki Kabochan yang bisa memanggil nama pemiliknya.

Salah perusahaan pembuat mainan terkenal di Jepang, Bandai juga sudah mengembangkan boneka serupa, bernama Primopuel. Menarknya, Primopuel ini awalnya ditujukan untuk wanita kesepian berusia 20-an tahun. Namun nyatanya ketika dijual secara masal, boneka tersebut justru lebih populer di kalangan lansia.

Pemerintah Jepang pun mengakui, kesepian adalah masalah yang pasti bakal dihadapi para lansia di kemudian hari. Sebuah penelitian yang dirilis dua tahun lalu pun membuktikan, sekitar seperempat pensiunan tinggal sendiri. Selama berhari-hari, mereka tidak berbicara dengan satu orang pun.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…

Gaming

November 4, 2025 - 0

Rumor: Fortnite Akan Kedatangan Spongebob Squarepants di Season 7

Gelar rajanya kolaborasi yang dipegang Fortnite tampaknya semakin kokoh, dengan…
November 4, 2025 - 0

Battlefield 6 Tambahkan Mode Relaksasi Berisi Pemain Bot

Battlefield 6 tambahkan mode baru yang lebih santai untuk pemain…
November 4, 2025 - 0

ARC Raiders Kelewat Sukses Sampai Buat Servernya Kewalahan

Kesuksesan besar ARC Raiders justru membuat game ini menjadi korban…
November 4, 2025 - 0

NetEase Tutup Studio MMORPG Miliknya, Hanya 2 Tahun Setelah Didirikan

Baru juga 2 tahun berdiri, studio developer MMORPG Fantastic Pixel…