IDF 2014: Day 1 – Merasakan Langsung Hal Baru dari Sang Raksasa Teknologi

Reading time:
September 9, 2014
IDF14-Day1 (1) IDF14-Day1 (2)

Intel, raksasa teknologi dunia, setiap tahunnya rutin menggelar Intel Developer Forum, acara akbar yang dijadikan wadah untuk memamerkan teknologi baru yang mereka kreasikan. Tahun ini, JagatReview mendapatkan kehormatan untuk meliput langsung acara akbar yang diselenggarakan di San Francisco, Amerika Serikat tersebut. Hari ini, tanggal 9 September waktu Amerika Serikat, acara tersebut resmi dibuka oleh pihak Intel. Sebelum mengikuti sesi Keynote Speech yang diadakan siang hari waktu setempat, perwakilan tim JagatReview, Dedy Irvan, menyempatkan diri mengelilingi venue dan melihat seperti apa showcase yang akan ditampilkan oleh Intel di acara tersebut!

Counter registrasi mulai dipadati oleh para undangan beberapa jam sebelum sesi keynote speech dimulai.
Counter registrasi mulai dipadati oleh para undangan beberapa jam sebelum sesi keynote speech dimulai.
IDF14-Day1 (4)

Wearable Device, Internet of Things, dan tentu saja produk prosesor baru tampaknya akan menjadi fokus di IFD 2014 ini. Hal itu terlihat dari beberapa booth yang telah dibuka Intel di arena penyelenggaraan acara tersebut. Walaupun masih belum dibuka, booth-booth tersebut sudah terlihat rapi dengan berbagai macam perangkat yang akan ditampilkan terpasang di dalamnya.

Intel memproklamasikan diri sebagai pusat dari Internet of Things. Kami cukup penasaran dengan apa yang akan mereka tampilkan sepanjang IDF 2014 ini.
Intel memproklamasikan diri sebagai pusat dari Internet of Things. Kami cukup penasaran dengan apa yang akan mereka tampilkan sepanjang IDF 2014 ini.
Booth ini tampaknya akan menampilkan berbagai perangkat mobile inovatif kreasi Intel dan partner mereka.
Booth ini tampaknya akan menampilkan berbagai perangkat mobile inovatif kreasi Intel dan partner mereka.
Teknologi baru akan diperkenalkan ke undangan yang hadir di IDF 2014.
Teknologi baru akan diperkenalkan ke undangan yang hadir di IDF 2014.
Wearable device tentu saja menjadi salah satu pusat perhatian di IDF 2014 ini.
Wearable device tentu saja menjadi salah satu pusat perhatian di IDF 2014 ini.
Edison, komputer mungil dari Intel, bisa dicoba kemampuannya di booth yang satu ini.
Edison, komputer mungil dari Intel, bisa dicoba kemampuannya di booth yang satu ini.
IDF14-Day1 (14)

Selain keynote speech yang menjadi pembuka dari acara IDF 2014 ini, serangkaian kegiatan juga telah disiapkan Intel untuk memberikan para undangan yang hadir ke acara akbar mereka tersebut. Sepanjang 3 hari, para undangan akan berkenalan dengan bermacam-macam teknologi dan perangkat baru yang telah disiapkan Intel dan partner-partner mereka. Kami tentunya tidak akan melewatkan kesempatan ini untuk mengeruk sebanyak mungkin informasi terkait produk baru, baik dari Intel maupun dari partner-partner mereka yang menggunakan teknologi Intel di dalamnya, dari acara ini!

Intel menyediakan mobile apps khusus untuk memandu para undangan di IDF 2014 ini!
Intel menyediakan mobile apps khusus untuk memandu para undangan di IDF 2014 ini!

Beberapa saat lagi, sesi keynote speech pembuka dari IDF 2014 akan digelar. JagatReview telah siap masuk ke ruangan tempat keynote speech digelar dan mencari tahu apa saja yang akan ditampilkan Intel di IDF 2014 ini lebih lanjut. Nantikan terus informasi menarik dari Intel dan partner-partner mereka di IDF 2014 ini hanya di JagatReview!

Ketika beberapa undangan masih bersantai di ruang tunggu yang disediakan Intel..
Ketika beberapa undangan masih bersantai di ruang tunggu yang disediakan Intel..
.. kami sudah masuk ke dalam ruangan keynote speeck dan menikmati acara pembuka..
.. JagatReview sudah masuk ke dalam ruangan keynote speeck dan menikmati acara pembuka..
IDF14-Day1 (16)
.. yang tentu saja didukung oleh teknologi dari Intel. 🙂
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…