Review Sennheiser Urbanite On-Ear: Memadukan Desain dan Kualitas Suara yang Menawan

Reading time:
December 8, 2014

Kualitas Output Suara

Sennheiser Urbanite On-ear yang datang ke lab JagatReview ini dirancang untuk digunakan pada perangkat mobile berbasis iOS seperti iPhone, iPad, dan iPod. Namun, saat digunakan pada perangkat selain jajaran produk Apple, headphone ini tidak mengalami kendala dalam menghantarkan suara yang berkualitas, meskipun remote yang terpasang pada kabel hanya dapat berfungsi pada saat digunakan gadget milik Apple.

06-Sennheiser-Urbanite

Pada saat kami menguji dengan memutar beberapa genre lagu dengan beragam format, mulai dari MP3 dengan bitrate 320Kbps maupun file FLAC (Lossless), tipikal suara bass yang dihantarkan pada headphone ini terasa cukup bertenaga dan detail tanpa adanya distorsi yang berlebih. Rancangan earpad yang mampu mengisolasi suara dari luar, membuat Anda dapat menikmati dan fokus mendengarkan alunan musik favorit dengan tingkat suara bass yang proporsional dan tidak sampai mengorbankan detail suara yang dihasilkan.

Lalu, bagaimana dengan suara Midrange dan Treble yang dihasilkannya? Ternyata, headphone yang tersedia dalam lima pilihan warna menarik ini, mampu menghantarkan kualitas suara Mid dan Treble dengan sangat baik. Pada saat kami menguji dengan memutar beberapa musik seperti Adele dengan “Someone Like You” dan Payung Teduh, Anda dapat menikmati suara vokal cukup lantang dan juga dentingan beberapa alat instrumen dengan jelas dan jernih.

Kesimpulan

Headband pada kedua headphone ini memiliki kelenturan sangat tinggi
Headband pada Sennheiser Urbanite memiliki kelenturan sangat tinggi

Menikmati alunan musik favorit dimana saja melalui gadget, biasanya memang cukup ampuh menghilangkan rasa penat, terutama ketika sedang berada dalam perjalanan menuju tempat kerja, bekerja, atau mungkin sedang melakukan perjalanan bisnis jarak jauh. Namun, bagi mereka yang hobi mendengarkan musik dengan segudang aktivitas cukup tinggi diluar ruangan, headphone Sennheiser Urbanite dapat menjadi pilihan utama. Dengan desain earpad yang mampu meredam suara dari luar serta memiliki tingkat durabilitas yang tinggi pada headband-nya, headphone yang ini sangat cocok untuk dimiliki bagi mereka yang bermobilitas tinggi. Namun sayangnya, jika dilihat dari harga yang ditawarkan, masih terbilang cukup tinggi, yaitu Rp. 2.699.000.

Mengenai kualitas suaranya pun tampaknya tak perlu diragukan lagi. Suara bass yang dihasilkannya mampu tersaji dengan baik dan proporsional, juga pada suara Mid dan Treble-nya. Kekurangan yang terdapat pada headphone ini mungkin terletak pada remote yang terpasang pada kabelnya, karena Sennheiser Urbanite On-ear yang hadir di meja pengujian JagatReview ini dirancang untuk produk Apple. Meskipun remote yang terpasang hanya mendukung pada penggunaan perangkat milik Apple, headphone ini tetap mampu menyajikan kualitas suara dengan baik melalui gadget lainnya seperti smartphone berbasis Android dan juga MP3 player.

Kelebihan:

  • Kualitas suara cukup baik
  • Desain Stylish dan mobile
  • Tersedia lima pilihan warna menarik
  • Durabilitas tinggi

Kekurangan:

  • Harga cukup tinggi
  • Terasa panas di daun telinga ketika digunakan terlalu lama
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Bodi Acer Nitro V 15 (2025) Form Factor Clamshell. Material…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

October 29, 2025 - 0

Developer Battlefield 6 Ubah Skin Season 1 Yang Dikritik Komunitas Pemain

Komitmen developer Battlefield 6 untuk dengarkan komunitasnya dan bawa skin…
October 29, 2025 - 0

Rumor: MySims Akan Hadir di PS5 & Xbox Series X|S Pada November 2025

Setelah lama terkurung di platform PC & Nintendo, MySims akhirnya…
October 29, 2025 - 0

Game Klasik Bully Dapatkan Mode Online Berkat Modder

Bully, game klasik buatan Rockstar Games yang dinobatkan sebagai GTA…
October 28, 2025 - 0

RV There Yet? Terjual Lebih Dari Sejuta Copy Dalam Seminggu di Steam

RV There Yet? menjadi sensasi indie terbaru di Steam, telah…