Brand Kamera Lama ‘Kodak’ Luncurkan Smartphone di CES 2015

Seperti yang disebutkan rumor di akhir 2014 kemarin, Kodak memang tengah mempersiapkan produk smartphone yang bakal diluncurkan di ajang CES 2015 bulan Januari ini. Produsen yang populer sebagai brand kamera ini akhirnya bergabung dengan beberapa brand ternama lain seperti Samsung, Sony maupun LG untuk menghadirkan smartphone bernama Kodak Phone ini.

Menyandang nama besar Kodak yang identik dengan dunia fotografi, Kodak meluncurkan produk smartphone dengan fitur kamera sebagai senjata andalannya. Kodak Phone menawarkan kamera utama 13 MP dan kamera depan 5MP.
Kodak Phone menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat yang bisa diupgrade ke versi terbaru Android 5.0 Lollipop. Smartphone anyar ini dibanderol dengan harga $ 249 dan segera tersedia di kuartal pertama tahun ini. Namun nampaknya Kodak baru menargetkan wilayah erope untuk pendistribusian pertama dari produk smartphonenya ini.
Selain Kodak, ada pula merek baterai terkenal Energizer yang bakal meluncurkan produk smartphone di ajang CES 2015 kali ini. Bocoran sebelumnya menyebutkan bahwa Energizer menawarkan produk smartphone yang memiliki durabilitas serta daya tahan baterai yang tinggi.












