Menjajal Koneksi 4G XL di Xiaomi Redmi 2
XL baru saja meresmikan kerjasamanya untuk membundling smartphone yang baru luncur di Indonesia, Xiaomi Redmi 2. Dengan membundling smartphone Redmi 2, menandakan bahwa XL sudah siap untuk menggelar internet berkecepatan tinggi pada jaringan 4G. Untuk diketahui saja, XL saat ini menggelar jaringan 4G nya pada frekuensi 1800 MHz.

Acara peluncurannya diadakan pada Senayan City pada tanggal 10 April 2015. Dan saat ini, Senayan City merupakan salah satu spot percobaan XL dalam menggelar jaringan 4G mereka. Untuk itu, kami penasaran sekencang apa jaringan XL 4G pada saat siang hari di Senayan City.
Kami pun melakukan percobaan tes kecepatan. Dengan salah satu smartphone display Xiaomi Redmi 2 yang ada di XPLOR Center Senayan City, kami mengunduh dan melakukan pengujian kecepatan dengan menggunakan aplikasi SpeedTest. Server testing pun kami tetapkan pada server XL sendiri yang ada di Indonesia. Lalu seberapa kencang kecepatannya?

Kami mendapatkan hasil yang cukup mencengangkan. Pada saat peak di siang hari, kecepatan 4G XL dapat mencapai lebih dari 49 Mbps! Kami pun melakukan percobaan ke 2 server lainnya dan mendapatkan hasil yang mirip. Kencang? Tentu saja!

















