Hands-On Review Xtreamer DVB-T2 Bien: Untuk Kebutuhan Siaran TV Digital yang Terjangkau

Reading time:
May 17, 2015

Xtreamer DVB-T2 Bien

xtreamer dvb t2 bien (4)
tampak depan

Ukuran Xtreamer DVB-T2 Bien tergolong kecil dan ringkas, cocok untuk mereka yang membutuhkan perangkat yang tidak terlalu memakan tempat. Hanya saja, ukuran kecil ini tidak didukung dengan kekokohan bodi secara keseluruhan. Bodi dari perangkat ini terlihat ringkih dan kurang kuat, serta gampang panas dengan cepat jika digunakan dalam jangka waktu lama.

xtreamer dvb t2 bien (5)

Bagian depan perangkat set-top-box Xtreamer DVB-T2 Bien terdapat tombol ON/OFF dan juga lampu yang berfungsi akan memberitahu pengguna apakah perangka menyala atau tengah standby. Karena set-top-box ini juga berfungsi sebagai media player yang bisa digunakan untuk menonton video atau mendengarkan musik, terdapat port USB yang tersedia pada bagian depan perangkat juga untuk menghubungkannya dengan flash drive external. Sayangnya, tidak ada HDD internal pada perangkat ini sehingga untuk pemutaran video atau media lainnya harus bergantung kepada flash drive external.

xtreamer dvb t2 bien (6)
tampak belakang

Selain itu, untuk memaksimalkan kualitas gambar dan suara, perangkat set-top-box dari Xtreamer ini juga telah dilengkapi dengan port HDMI. Port RCA juga terdapat di bagian belakang perangkat bersama dengan port HDMI tersebut, dan kabel adaptor telah tersambung juga untuk tinggal dihubungkan ke listrik.

Navigasi menu untuk Xtreamer DVB-T2 Bien ini tegolong cukup sederhana dengan kendali menggunakan remote control bawaan paket. Interface yang simpel bahkan untuk pengguna baru ini merupakan salah satu nilai positif dari media player tersebut.

xtreamer dvb t2 bien (14)
tampilan Menu untuk navigasi yang dikontrol menggunakan Remote

Tiga fitur yang diunggulkan dari Xtreamer DVB-T2 Bien ini adalah PVR, di mana perangkat mampu merekam siaran TV berkualitas tinggi dan bisa disimpan di flashdisk atau HDD, kemudian EPG di mana pengguna bisa melihat jadwal siaran televisi hingga 7 hari ke depan (tergantung dari siaran TV), serta EWS (Early Warning System) di mana pengguna akan menerima peringatan dari jika terjadi bencana di daerah tertentu.

xtreamer dvb t2 bien (22)
salah satu fungsi Xtreamer, EPG, di mana pengguna bisa melihat jadwal siaran

Hal yang juga cukup menarik dari Xtreamer DVB-T2 Bien ini adalah kemampuannya yang sudah mendukung video hingga resolusi 1080p dengan ukuran dan berat yang kecil serta ringan. Xtreamer DVB-T2 Bien yang tak perlu diinstalasi kembali ketika dihubungkan dengan TV, telah dilengkapi dengan fitur untuk mencari frekuensi siaran TV digital dan juga siaran radio, di mana pengguna bisa mencari frekuensi tersebut secara otomatis maupun manual.

Pencarian frekuensi siaran TV secara otomatis
Pencarian frekuensi siaran TV secara otomatis

Untuk video, Xtreamer DVB-T2 Bien mendukung tampilan rasio 16:9 untuk widescreen dan kualitas video hingga 1080p. Untuk media video dengan codec umum seperti MKV atau MP4 dengan video H.264 dan audio AAC, media player Xtreamer ini bisa memutarnya dengan baik. Salah satu yang juga menjadi nilai tambah adalah Xtreamer DVB-T2 Bien memiliki kemampuan untuk menampilkan preview dari media (baik siaran TV maupun media dari flash drive external) terlebih dahulu sehingga pengguna bisa melihat seperti apa kualitas gambar dan suara dari media yang hendak dipasang melalui Xtreamer DVB-T2 Bien. Xtreamer DVB-T2 Bien memiliki kemampuan untuk membaca Subtitle dengan baik, baik jenis Telesub maupun DVB.

xtreamer dvb t2 bien (19)
Daftar menu untuk siaran TV digital yang tersedia
xtreamer dvb t2 bien (20)
Penayangan siaran TV digital, pengguna bisa melihat informasi terkait siaran yang tengah berlangsung
xtreamer dvb t2 bien (24)
Menu ketika flash drive external dihubungkan
xtreamer dvb t2 bien (25)
Penampilan video dari flash drive external ditayangkan, pengguna bisa melihat informasi maupun menghilangkannya

 

Selain itu, pengguna juga bisa mencabut flash drive secara aman dengan masuk ke dalam menu untuk pencabutan flash drive seperti yang umum terdapat di sebuah komputer.

menu untuk mencabut flash drive secara
menu untuk mencabut flash drive secara “aman”
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Bodi Acer Nitro V 15 (2025) Form Factor Clamshell. Material…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…