Preview: Unboxing ASRock Fatal1ty Killer X99X
Kelengkapan
Sebelum kami menunjukkan wujud dari motherboard ini, ada baiknya kami tunjukkan beberapa aksesoris yang diikutsertakan dalam paket penjualannya.


Saat pertama kali membuka kemasan motherboard ini, Anda akan disuguhkan dengan beberapa dokumentasi dan kelengkapan, yaitu:
- 4x Kabel SATA 6 Gb/s
- 1x 3 Way SLI Bridge
- 1x 2 Way SLI Bridge
- 1x Kabel HDD Saver
- 2x Baut untuk slot M.2 dan Mini PCIe
The board
Berikut penampilan motherboard ASRock ini saat dikeluarkan dari kotak kemasannya:



ASRock Fatal1ty Killer X99X terlihat kokoh berkat heatsink-heatsink besar yang ditanamkan sang produsen.

Tak seperti kebanyakan motherboard berchipset X99 lain, ASRock Fatal1ty Killer X99X hanya dibekali 1 slot CPU 8-pin.
Slot-DIMM


Dengan delapan buah slot DIMM, motherboard ini dapat menangani memori quad-channel dengan kapasitas maksimal hingga 128 GB.
IO Backpanel

ASRock dilengkapi dengan dua buah port LAN RJ45. Salah satunya dikendalikan oleh chip dari Killer E2200 dan satu lainnya mengandalkan chip dari Intel.

Untuk sistem audio, ASRock membenamkan fitur Purity Audio 2 yang menjanjikan kualitas suara kelas atas.

Slot – Storage


Selain dilengkapi dengan 10 slot SATA 6Gb/s, motherboard ini juga dilengkapi dengan slot M.2 Gen3 X4.
Slot – PCIe

Penasaran dengan performannya? Tunggu ulasan lengkapnya di JagatReview.com!















