Review ASUS STRIX R9 FURY Direct CU III

ASUS juga menyertakan backplate, yang selain mempercantik penampilan, juga berfungsi agar PCB dari graphics card tersebut tidak mudah bengkok karena harus menahan bobot dari graphics card itu sendiri. ASUS juga menambahkan logo burung hantu pada bagian belakangnya. Terdapat juga kotak merah pada bagian GPU, apakah itu?

Ternyata ini adalah inovasi terbaru dari ASUS, yakni STRIX GPU-Fortifier, alat ini memberikan perlindungan ekstra pada PCB agar tidak mudah bengkok.

Radeon R9 FURY dari ASUS ini menggunakan konektor pin power sebesar 8-pin + 8-pin.

ASUS Strix R9 FURY menyediakan konektor display sebagai berikut:
- 1x HDMI 1.4
- 3x Display Port 1.2
- 1x DVI
Perlu diingat, kami tidak menemukan HDMI 2.0 terdapat pada AMD Radeon R9 FURY ini. Jika Anda berencana menggunakan monitor 4K, pastikan terdapat slot DP mengingat HDMI 1.4 hanya dapat menjalankan refresh rate pada monitor sebesar 30Hz, berbeda dengan HDMI 2.0 dan Display Port 1.2 yang mampu mencapai 60Hz.














