Dibanderol Rp 2,1 Juta, Lenovo Resmi Luncurkan Vibe P1m

Reading time:
October 27, 2015
Launching Lenovo Vibe P1m (2)

Lenovo kembali memperkaya lini produk smartphone Android-nya di Indonesia. Lewat sebuah acara peluncuran yang digelar di Jakarta, Selasa (27/10), sang produsen asal China itu meluncurkan smartphone yang sekitar seminggu yang lalu diperkenalkan kepada awak media, yakni Vibe P1m.

Seperti diketahui, Lenovo Vibe P1m mengandalkan baterai besar sebagai daya tarik utamanya dengan kapasitas 4000mAh. Selain itu, smartphone ini juga memiliki Power Switch Saver yang apabila digeser maka mode power saving akan langsung aktif. Yang menarik, Vibe P1m juga bisa dijadikan sebagai powerbank.

Launching Lenovo Vibe P1m (3)

“Dengan kapasitas baterai yang sangat besar, konsumen sibuk yang terus berpacu dengan waktu dapat terus akitf dan produktif tanpa harus pusing mencari colokan listrik,” kata Country Head Smartphone Division Lenovo Indonesia, Adrie R. Suhadi.

Soal performa, Lenovo Vibe P1m dipersenjatai SoC Mediatek MT6735P dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A53 berkecepatan 1.0 Ghz dan RAM 2GB. Memori internal yang tersedia sebesar 16GB. Untuk layar, pihak perusahaan membenamkan IPS 5 inci dengan resolusi 720p.

Launching Lenovo Vibe P1m (1)

 

 

Untuk urusan fotografi, Lenovo menyediakan kamera belakang 8 MP lengkap dengan auto-focus serta kamera depan 5 MP untuk yang gemar selfie. Vibe P1m juga didukung dual-SIM 4G LTE. Sementara untuk sistem operasi, Lenovo mempercayakan pada Android 5.1 Lollipop.

Dalam memasarkan Vibe P1m, Lenovo kali ini bekerjasama dengan Blibli.com yang akan menggelar flash deal setiap hari Rabu mulai 28 Oktober 2015 pukul 10.00 hingga 15.00 WIB. Khusus untuk tanggal 28 Oktober, Vibe P1m yang dibanderol Rp 2.099.000 akan disertai bonus microSD 32GB.

Tak hanya itu, Lenovo juga menggandeng Indosat untuk menyediakan program bundling dengan kartu perdana Mentari berkuota 6GB untuk jangka waktu 3 bulan dan pulsa Rp 100 ribu untuk digunakan ke sesama Indosat.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…

Gaming

November 8, 2025 - 0

Square Enix Gelar PHK Massal Untuk Restrukturisasi Publishing Global

Square Enix menjadi sorotan setelah laporan adanya PHK massal global,…
November 7, 2025 - 0

Penundaan Rilis Kedua GTA 6 Kembali Jatuhkan Harga Saham Take-Two Interactive

Penundaan rilis kedua untuk GTA 6 ternyata tidak hanya membuat…
November 7, 2025 - 0

GTA 6 Ditunda Lagi, Rilisnya Mundur ke November 2026

Rockstar Games kembali menunda rilis GTA 6, yang sebelumnya direncanakan…
November 7, 2025 - 0

Fatal Fury : City of the Wolves Bawa Chun Li di Kolaborasi Dengan Street Fighter

Setelah Ken datang, kini giliran Chun Li meriahkan kolaborasi antara…