ZTE Tuduh Nexus 6P Meniru Desain Mereka

Tidak lama ini, Nexus 6P yang dibuat oleh Huawei telah dirilis. Namun nampaknya perangkat smartphone baru ini tidak lepas dari tuduhan peniruan desain dari vendor lain. Dalam hal ini, ZTE mengaku bahwa desain dari Nexus 6P tersebut meniru dari desain yang mereka miliki.
Hal tersebut disebutkan dari situs Weibo, dilansir dari Pocketnow, yang mengatakan bahwa pihak kepala marketing dari ZTE, Lu Qian Hao, menyadari adalah kesamaan desain dari Nexus 6P dengan Grand S yang diluncurkan oleh ZTE sejak Januari 2013 lalu.
Dalam hal ini, keduanya sama-sama memiliki desain kamera belakang yang memang hampir mirip. Melihat kembali dari foto kedua smartphone yang disandangkan bersama-sama ini, memang terlihat hampir mirip. Namun apakah ZTE akan membawa kasus peniruan desain ke meja pengadilan atau tidak, belum ada kejelasan lebih lanjut dari kedua belah pihak hingga saat ini. Pihak ZTE sendiri tidak memperlihatkan ketegasan mereka untuk menuntut pihak Huawei dalam kasus ini.













