Review SSD OCZ RD400 NVMe M.2 256GB
Pengujian
Pada pengujian kali ini, kami mencoba menghadirkan satu buah SSD yang sama-sama mengusung teknologi NVMe. Hal tersebut hanya bertujuan sebagai pembanding saja. Dan berikut adalah hasil pengujian dari SSD OCZ RD400 berkapasitas 256GB.
HD Tune


Pada hasil pengujian benchmark pertama, yaitu HD Tune, terlihat bahwa kemampuan Read dan Write yang ditawarkan oleh OCZ RD400 mampu tampil mengesankan.


Begitu juga pada hasil HD Tune Burst Rate dan Access Time, OCZ RD400 yang dibekali dengan NAND Flash tipe MLC ini tampil cukup meyakinkan.
CrystalDisk Mark


Tidak jauh berbeda dengan hasil pengujian HD Tune, pada pengujian benchmark selanjutnya yaitu CrystalDisk Mark, Sequential Read dan Write yang ditampilkan OCZ RD400 mampu tampil lebih dominan dibanding pesaingnya.
PC Mark 8


Pada hasil pengujian PC Mark 8, skor yang dihasilkan OCZ RD400 memang tertinggal dari pesaingnya. Namun SSD besutan Toshiba ini tetap mampu tampil mengesankan dalam menyajikan performanya saat PC Mark 8 memberikan beban kerja dari hasil skor Storage Details.
ATTO Benchmark

Pada pengujian kali ini, kami mencoba melakukan pengujian terhadap OCZ RD400 dengan ATTO benchmark. Terlihat bahwa kemampuan Read yang ditawarkan SSD dari Toshiba ini cenderung cukup tinggi.
Tes Transfer File 6 GB

Hasil pengujian terakhir, yaitu tes transfer file, kinerja copy file menunjukkan waktu yang relatif cukup sangat cepat dan ketat dengan pesaingnnya. Kinerja dari SSD besutan Toshiba ini memang terbukti sangat baik.
 
                                                                                         
                                                                                        


 
										
 
										

 
										 
										 
												





