Netflix “Mati” 2 Jam, Gara-Gara Luke Cage?

Bagi Anda yang sering menonton serial film, mungkin pernah mendengar layanan Netflix, di mana Netflix merupakan layanan streaming video berbayar untuk bisa menikmati konten film selayaknya TV kabel. Bedanya, Netflix juga turut menyuguhkan beberapa konten film yang eksklusif hanya bisa didapatkan di layanan tersebut.
Tak lama ini, Marvel baru saja merilis serial televisi baru “Luke Cage” yang hadir esklusif hanya di Netflix. Weekend kemarin, Netflix mengalami down selama dua jam yang mengakibatkan tak bisa diaksesnya layanan tersebut untuk para penggunanya. Ada yang berspekulasi bahwa Netflix down ini diakibatkan serial Luke Cage tersebut.
Luke Cage sendiri merupakan serial superhero yang ditayangkan secara eksklusif di Netflix, setelah sukses dengan Daredevil dan Jessica Jones. Seperti serial sebelumnya, Luke Cage mendapatkan respon dan review yang positif. Respon penonton yang sangat antusias dengan serial ini membuat para fans pun menunggu serial ini untuk bisa menontonnya. Dan ini bisa jadi kemungkinan yang membuat Netflix sempat down selama 2 jam.
Pihak Netflix pun mengetahui tentang permasalahan down tersebut, dan sempat menyatakan di halaman Twitter-nya bahwa pihaknya mengetahui isu streaming yang sedang terjadi, dan akan mengerjakannya secepat mungkin untuk bisa menyelesaikan masalahnya. Walau begitu, Executive Producer Luke Cage, Cheo Coker, bercanda dengan melakukan tweet mungkinkah Luke Cage yang merusaknya.
Selama menunggu waktu down tersebut, akun Twitter Luke Cage juga melemparkan beberapa promosi seperti soundtrack yang bisa didengarkan di Spotify dan meyakinkan bahwa pihak Netflix tengah memperbaiki layanannya untuk bisa ditonton oleh para penggunanya.














