Review Prosesor: Intel Core i5-7600K
Core i5 adalah salah satu lini prosesor Intel yang cukup ditunggu dipasaran. Lini ini cukup ditunggu karena menghadirkan sebuah prosesor dengan performa bersaing dengan rentang harga yang cukup bersahabat. Seiring dihadirkannya Kaby Lake sebagai penerus dari Skylake, datang pula prosesor Core i5 K Series terbaru. Core i5 7600K merupakan penerus dari Core i5 6600K yang berbasis arsitektur Skylake.
Tentunya kehadiran dari prosesor ini menghadirkan pertanyaan yang selalu datang ketika sebuah prosesor baru hadir, kencangkah prosesor tersebut? Seberapa jauh? Layakkah untuk upgrade dari platform yang digunakan sekarang?
Sebagai catatan, platform Intel Kaby Lake sendiri merupakan perpaduan prosesor Core i 7th Generation dan motherboard berbasiskan soket LGA1151 dengan chipset 200-Series. Namun kesamaan soket antara motherboard ber-chipset 200-Series dan 100-Series membuat Kaby Lake bisa digunakan pada motherboard berbasiskan chipset 100-Series. Tentunya dengan syarat sang pabrikan motherboard menyediakan update BIOS untuk bisa menangani prosesor Intel Generasi ke-7 ini.

Pada gelombang awal peluncuran platform tersebut, Intel memperkenalkan dua model terbaru prosesor desktop mereka, yaitu Core i7 7700K dan Core i5 7600K. Model tertinggi prosesor Core i7 dan Core i5 Kaby Lake tersebut tentu saja sangat cocok saat dipasangkan dengan motherboard berbasiskan chipset Z270. Kami sudah sempat menghadirkan review prosesor Core i7-7700K beberapa hari lalu. Kini, kami akan melanjutkan rangkaian artikel Kaby Lake dengan review prosesor lain, yaitu….
Core i5 7600K yang telah hadir di meja pengujian kami. Tentunya kami tak sabar tunggu mengetahui performa dari Core i5 berbasis Kaby lake. Apakah peningkatan performa akan cukup besar dibandingkan pendahulunya? Dimanakah posisi prosesor ini di dalam lini Intel secara keseluruhan? Itu adalah beberapa pertanyaan yang akan kami jawab dengan pengujian kami.
Sebelum menikmati sajian artikel pengujian kami, tidak ada salah jika menyimak ulasan teknologi terbaru yang diimplementasikan pada platform Intel Kaby Lake
Belum tahu apa itu Intel Kaby Lake? Coba baca: Teknologi di Platform Intel Kaby Lake
Platform Pengujian Intel Core i5 7600K
| Processor | Core i7 7700K |
| Core i7 6700K | |
| Core i5 7600K | |
| Core i5 6600K | |
| Motherboard | ASUS ROG STRIX Z270G GAMING |
![]() |
|
| Graphics Card | NVIDIA GeForce GTX 1080 Founders Edition |
| Memory/RAM | Kingston HyperX Predator 8 GB DDR4-3300Mhz C16 Dual Channel
|
![]() |
|
| Storage | Intel SSD 750 Series 400 GB |
![]() |
|
| Power Supply | Corsair AX850 850 Watt |
![]() |
|
| CPU Cooler | Intel Thermal Solution XTS100H |
![]() |
|
| Display | ASUS MG24UQ Gaming Monitor |
![]() |
|
| Input Device | Cooler Masterkey Lite L |
![]() |
|
| Operating System | Windows 10 |
![]() |
- Pembukaan & Platform Pengujian
- Intel Core i5 7600K
- ASUS ROG STRIX Z270G GAMING
- Konsumsi daya
- Kesimpulan





















