Alternatif Polling, Instagram Kenalkan Emoji Sliders

Reading time:
May 11, 2018

en emoji slider 3up
Instagram Stories telah memiliki popularitas tersendiri bagi para pengguna Instagram saat ini, di mana lewat Stories, para pengguna bisa lebih kreatif dalam mengekspresikan atau menginformasikan sesuatu melalui beragam fitur menarik seperti stiker atau GIF. Stories juga telah memiliki sistem Polling yang bisa digunakan oleh para pengguna untuk menanyakan pendapat para follower-nya. Walau memang harus diakui, sistem Polling yang dimiliki memang terbatas hanya dua pilihan jawaban saja.

Instagram baru-baru ini memperkenalkan sistem Polling tambahan yang lebih bisa variatif jawabannya dengan Emoji Sliders. Seperti gambar yang ditunjukkan lewat rilis resminya, Emoji Sliders ini tidak memiliki jawaban linear ya atau tidak saja, tetapi Emoji Sliders bisa digeser-geser sedemikian rupa untuk mengindikasikan jawaban mereka jadi lebih akurat dan sesuai dengan pemikiran si pengisi polling. Pengguna juga bisa membedakan emoji apa yang digunakan, tergantung dari tingkatan kecondongan jawaban yang diberikan oleh si penjawabnya.

Seperti yang ditulis oleh pihak Instagram, Emoji Sliders ini memungkinkan pengguna untuk bisa bertanya tentang perasaan atau opini dari follower-nya secara lebih tepat. Seperti misalnya seberapa keren single baru dari artis yang disukai saat ini, atau seberapa pedas yang mereka sukai ketika makan.

Cara menggunakan Emoji Sliders ini mirip seperti ketika hendak memasukkan Polling. Pengguna tinggal perlu memilih icon Emoji Sliders yang terletak tepat di sebelah opsi Poll, kemudian mengisi pertanyaan yang hendak ditulis di dalam kolom pertanyaan, kemudian memilih emoji mana yang paling mewakilkan jawaban para follower nantinya untuk mendukung jawaban mereka di dalam polling tersebut.

Emoji Sliders ini sendiri sudah bisa digunakan oleh para pengguna yang telah melakukan update Instagram mereka ke versi 44, dan telah tersedia di Apple App Store maupun Google Play Store.

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

[section_title title=First page title] Trails in the Sky 1st Chapter…
November 4, 2025 - 0

Dispatch Raih Penjualan 1 Juta Copy Dalam 10 Hari Semenjak Rilis

Dispatch, game unik ala Telltale dari AdHoc Studio sukses raih…
November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…