Usung Teknologi IBIS, Fujifilm X-T4 Resmi Diperkenalkan di Indonesia,

Reading time:
February 27, 2020
X T4 001

Fujifilm sebagai salah satu produsen kamera digital ternama dunia, pada Kamis ini (27/02) secara resmi merilis kamera mirrorless terbaru yang masuk ke segmen kamera profesional dari keluarga X-T Series, yaitu Fujifilm X-T4. Kamera ini tentunya hadir sebagai generasi penerus dari seri sebelumnya, yaitu X-T3.

Sebagai kamera mirrorless generasi terbaru dari X-T Series, Fujifilm X-T4 hadir dengan beragam fitur-fitur baru yang dapat dimanfaatkan oleh kalangan fotografer profesional untuk mendapatkan foto yang berkualitas. Tidak hanya itu, Fujifilm pun mengklaim bahwa kamera ini juga cocok digunakan untuk merekam video karena Fujifilm membenamkan fitur IBIS (In-Body Image Stabilization). 

Noriyuki Kawakubo, Presiden Direktur PT Fujifilm Indonesia menyatakan bahwa Fujifilm tidak akan pernah berhenti menciptakan inovasi untuk melengkapi kreativitas serta menjawab kebutuhan para pecinta fotografi di Tanah Air, salah satunya dengan memperkenalkan Fujifilm X-T4, karena mengombinasikan berbagai teknologi unik milik Fujifilm.

X T4 003

Secara spesifikasi, Fujifilm X-T4 menggunakan sensor 26.1 MP X-Trans CMOS back-illuminated yang dipadu dengan prosesor pengolah gambar X-Processor 4. Dengan dua kombinasi teknologi tersebut, Fujilfm mengklaim kalau X-T4 ini gambar dengan reproduksi warna yang tinggi. Salah satu fitur unik yang tersemat di dalam Fujfilm X-T4 ini adalah Eterna Bleach Bypass. Fitur ini memberikan tone warna serbaguna dengan teknik pemrosesan tradisional untuk film silver halide, sehingga menciptakan gambar dengan saturasi rendah dan kontras tinggi untuk suasana khusus.

Keunggulan lain dari Fujiflm X-T4 adalah dirancang dengan shutter unit terbaru yang telah dikembangkan sehingga menghasilkan kinerja autofokus (AF) tercepat yang pernah ada. Kamera ini pun mampu melakukan pengambilan foto tercepat hingga 15 fps di mode burst dalam post-view dan 8 fps di mode burst dalam live-view.

X T4 002

Salah satu fitur yang diunggulkan pada Fujiflm X-T4 ini adalah tersematnya fitur IBIS (In-Body Image Stabilization). Fitur ini akan sangat membantu fotografi di beragam kondisi cahaya bahkan termasuk juga para fotografer yang melakukan fotografi aksi seperti olahraga, baik dalam bentuk foto maupun video. Anggiawan Pratama, selaku Marketing Manager Electronic Imaging Division PT Fujifilm Indonesia mengatakan bahwa Fujfilm X-T4 merupakan seri X-T pertama yang dilengkapi dengan fitur IBIS. Hal ini lah yang membuat kamera ini menjadi sangat powerful namun dikemas dalam bodi yang ringkas dan ringan.

Fujifilm X-T4 rencananya akan mulai ditawarkan di pasar Indonesia pada bulan April 2020 mendatang. Untuk harganya, Fujfilm X-T4 Body Only ditawarkan dengan harga Rp 26.999.000 dan Rp 32.999.000 dengan paket tambahan kit XF 18-55mm F2.8-4 LM OIS.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

October 29, 2025 - 0

Anchor, Game Indie Survival Multiplayer Yang Gabungkan Rust dan Subnautica

Pecinta game survival online kembali dimanjakan dengan Anchor, game indie…
October 29, 2025 - 0

Dragon Ball Xenoverse 2 Umumkan Future Saga Chapter 3

Dragon Ball Xenoverse 2 akan dapatkan Future Saga Chapter 3…
October 29, 2025 - 0

Amazon Gelar PHK Massal, Amazon Games & Twitch Terkena Dampaknya

Amazon kembali lakukan PHK massal yang libatkan belasan ribu karyawannya,…
October 29, 2025 - 0

Rumor: Serial Animasi Crash Bandicoot Tengah Digarap Netflix

Crash Bandicoot yang akrab dikaitkan sebagai ikon untuk PlayStation diklaim…