Lini Lengkap AMD “Renoir”: Makin Kuat dengan Ryzen 9

Reading time:
March 16, 2020

Di CES 2020 lalu, AMD mengumumkan Ryzen Mobile 4000 Series, dengan codename Renoir. Mobile SoC terbaru AMD ini mengusung fabrikasi 7 nm, dengan basis arsitektur Zen 2. Saat itu, AMD mengumumkan ada 2 SoC H-Series dan 5 SoC U-Series. Namun, di perkembangan terbaru Ryzen Mobile 4000 Series ini, yang disampaikan AMD di Austin, Texas, AS, pada bulan Febuari 2020 lalu, lini “Renoir” ini sedikit berubah!

AMD Ryzen Mobile 4000 01
Jason Banta, dari AMD, saat membuka sesi perkenalan AMD Ryzen Mobile 4000 Series

AMD Renoir: Mobile by Design

Sebelum membahas lini Ryzen Mobile 4000 Series ini, kami akan membahas terlebih dahulu apa yang sudah disiapkan AMD untuk mendukung lahirnya laptop mumpuni berbasis prosesor, atau SoC, baru ini. AMD menyebutkan bahwa mereka mendorong konsep “mobile by design” untuk laptop Ryzen Mobile 4000 Series, yang menitikberatkan ke power efficiency. Hal ini diharapkan akan berimbas positif ke aspek mobilitas, di mana baterai laptop bisa bertahan lebih lama saat digunakan penggunanya tanpa terhubung langsung ke listrik.

AMD Ryzen Mobile 4000 02 AMD Ryzen Mobile 4000 03

Peningkatan power efficiency didapatkan bukan hanya dari fabrikasi 7 nm yang digunakan, yang disebut berkontribusi ke penurunan daya hingga 20% untuk SoC, tetapi juga komponen sistem lain. Sebagai contoh, AMD menekankan penggunaan komponen yang memang bisa membantu mendapatkan power efficiency lebih baik, seperti SSD, panel layar 1 Watt, serta RAM LPDDR4X. Optimasi arsitektur sistem yang dilakukan, termasuk idle entry/exit latency hingga 5x lebih cepat, juga berkontribusi ke peningkatan power efficiency tersebut.

Gandeng Partner untuk Hadirkan User Experience Terbaik

Untuk memastikan hal di atas bisa dirasakan pengguna, menjamin user experience terbaik bisa didapatkan, AMD menyebutkan bahwa mereka mempererat kerja sama dengan partner-partner mereka, termasuk dari kalangan produsen. Laptop yang menggunakan Ryzen Mobile 4000 Series akan dioptimasi dari sisi desain, sehingga bisa memanfaatkan keunggulan yang ditawarkan oleh prosesor ini. Selain itu, validasi komponen juga dilakukan AMD untuk memastikan komponen yang digunakan di laptop selain berkualitas juga cocok untuk digunakan bersama prosesor Renoir.

AMD Ryzen Mobile 4000 04

Selain itu, menjamin user experience tidak hanya di daya tahan baterai yang baik, AMD juga menyebutkan mereka akan melakukan pengujian sebelum laptop mulai dipasarkan untuk memastikan semua aspek sesuai dengan yang seharusnya, termasuk kecepatan respon saat menjalankan aplikasi serta kecepatan respon laptop secara keseluruhan. Sementara setelah laptop dipasarkan, AMD juga menjamin dukungan akan tetap dihadirkan, baik berupa driver maupun fix bila terjadi masalah setelah update sistem operasi. Semua itu diharapkan membuat laptop dengan AMD Renoir akan menawarkan user experience lebih baik lagi dibanding pendahulunya.

AMD Renoir: Jadi (3 x 2) H-Series dan 5 U-Series

Kembali ke lini Ryzen Mobile 4000 Series yang disiapkan AMD, di acara yang digelar di Austin tersebut, AMD mengumumkan juga satu SoC baru untuk H-Series, menempati posisi tertinggi di seri tersebut. SoC itu adalah Ryzen 9 4900H, dengan konfigurasi 8 Core/16 Thread, TDP 45 Watt, serta boost hingga 4.4 GHz. Selain itu, AMD juga menawarkan SoC H-Series khusus, dengan kode “HS” yang disiapkan untuk kebutuhan spesifik yang akan kami bahas di artikel terpisah.

H-Series (dan juga “HS”) disiapkan untuk laptop performa tinggi untuk gamer dan content creator. Sementara U-Series disebut akan menawarkan performa premium di laptop tipis. Jadi, dengan tambahan baru ini, lini lengkap dari Ryzen Mobile 4000 Series adalah:

AMD RYZEN MOBILE 4000 H-SERIES
Core/Thread Base Clock Boost Clock (up to) Cache Graphics Core Graphics Frequency TDP
Ryzen 9 4900H 8C/16T 3.3 GHz 4.4 GHz 12 MB 8 1750 MHz 45 W
Ryzen 9 4900HS 8C/16T 3.0 GHz 4.3 GHz 12 MB 8 1750 MHz 35 W
Ryzen 7 4800H 8C/16T 2.9 GHz 4.2 GHz 12 MB 7 1600 MHz 45 W
Ryzen 7 4800HS 8C/16T 2.9 GHz 4.2 GHz 12 MB 7 1600 MHz 35 W
Ryzen 5 4600H 6C/12T 3.0 GHz 4.0 GHz 11 MB 6 1500 MHz 45 W
Ryzen 5 4600HS 6C/12T 3.0 GHz 4.0 GHz 11 MB 6 1500 MHz 35 W

Sebagai catatan, varian Ryzen 7 4800HS dan Ryzen 5 4600HS merupakan SoC Ryzen 7 4800H dan Ryzen 5 4600H yang diatur ke cTDP 35 Watt. cTDP 35 W ini disebut AMD mungkin membuat base clock dari prosesor HS-Series ini sedikit di bawah varian H-Series. Sementara Ryzen 9 4900HS merupakan SoC dengan spesifikasi sedikit berbeda dari Ryzen 9 4900H, dengan perbedaan di clock.

 

AMD RYZEN MOBILE 4000 U-SERIES
Core/Thread Base Clock Boost Clock (up to) Cache Graphics Core Graphics Frequency TDP
Ryzen 7 4800U 8C/16T 1.8 GHz 4.2 GHz 12 MB 8 1750 MHz 15 W
Ryzen 7 4700U 8C/8T 2.0 GHz 4.1 GHz 12 MB 7 1600 MHz 15 W
Ryzen 5 4600U 6C/12T 2.1 GHz 4.0 GHz 11 MB 6 1500 MHz 15 W
Ryzen 5 4500U 6C/6T 2.3 GHz 4.0 GHz 11 MB 6 1500 MHz 15 W
Ryzen 3 4300U 4C/4T 2.7 GHz 3.7 GHz 6 MB 5 1400 MHz 15 W

Hal paling menarik untuk Ryzen Mobile 4000 U-Series ini adalah hadirnya Ryzen 7 4800U, yang disebut AMD sebagai prosesor x86 pertama di dunia yang menawarkan 8C/16T untuk laptop ultrathin. Hal ini tentu saja menarik, mengingat belakangan ini makin banyak orang membutuhkan kemampuan multithreading bahkan di laptop tipis yang mudah dibawa ke mana saja. Sebelumnya, 8C/16T seperti ini hanya bisa didapatkan di laptop kelas gaming atau content creation kelas atas dengan ukuran yang tentu saja tidak tipis.

AMD Ryzen Mobile 4000 05

Terkait laptop dengan Ryzen Mobile 4000 Series ini, AMD menyebutkan akan ada lebih dari 12 laptop dengan “Renoir” yang akan hadir dalam waktu dekat ini. Sementara secara keseluruhan, di tahun 2020, AMD memperkirakan akan ada sekitar 170 laptop yang hadir dengan Ryzen Mobile. Khusus untuk laptop gaming, AMD mengharapkan mereka dan partner-partner mereka bisa meluncurkan 2 kali lipat lebih banyak dari tahun 2019 lalu.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…
October 19, 2025 - 0

Laptop Gaming Tidak Hanya untuk Gamer! Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 2

Siapa bilang Laptop Gaming itu cuman buat Gamer! Siapa bilang…

Gaming

October 25, 2025 - 0

Update Counter-Strike Kacaukan Pasar Skin, Timbulkan Kerugian Besar

Akibat update Counter-Strike 2 terbaru, harga skin langka di marketplace…
October 25, 2025 - 0

AKG Entertainment Hadirkan Toys Funism Pokémon & Maltese PupSnap

AKG Entertainment memperluas produknya di Indonesia dengan merilis dua seri…
October 25, 2025 - 0

Microsoft Minta Xbox Dapatkan Keuntungan di Atas Batas Standar

Kebijakan baru terkait target profit untuk Xbox menjadi penyebab kenaikan…
October 25, 2025 - 0

Pokemon Legends: Z-A Cetak Rekor Penjualan Game di Nintendo Switch 2

Seminggu setelah rilisnya, Pokemon Legends: Z-A berhasil cetak rekor penjualan…