(VIDEO) Preview Realme X3 SuperZoom: Kenapa Pakai Layar dengan Refresh Rate Tinggi 120Hz?

Reading time:
June 11, 2020
DSCF9736

Dalam pembahasan kali ini, Tim Jagat Gadget akan membahas lebih ke pada layar dengan refresh rate tinggi yang kerap ditemui di sejumlah smartphone terbaru masa kini, terutama apa efek dari refresh rate hingga 120Hz itu sendiri dengan menggunakan realme X3 SuperZoom terbaru yang akan mengusung layar 120Hz tersebut.

Sebelum membahas lebih lanjut, sesungguhnya hal apa saja yang umumnya diperhatikan ketika mencari sebuah smartphone baru? Kebanyakan pasti akan membahas soal spesifikasi utamanya, seperti chipset yang digunakan, besar RAM dan kapasitas storage, dan tidak ketinggalan juga besar kapasitas baterainya. Hal lain yang juga menjadi perhatian utama adalah dari segi kameranya, di mana aspek ini umumnya sering ditanyakan ketika seseorang ingin membeli smartphone baru belakangan ini.

Tidak ketinggalan juga, banyak orang yang memperhatikan beragam detil kecil lainnya yang menjadi unggulan sebuah smartphone, seperti misalnya fitur fast charging, konektivitas NFC, hingga slot Dual SIM. Dan beberapa waktu belakangan ini juga, layar nampaknya semakin sering diperhatikan oleh para pengguna samrtphone, terutama dari segi ukurannya, panel yang digunakan, brightness, color gamut, dan lain sebagainya.

Nah, berbicara soal layar, semakin banyak juga yang mulai memperhatikan satu aspek dari layar sebuah smartphone, yaitu refresh rate. Tapi refresh rate itu sendiri apa?

Apa Itu Refresh Rate?

Pengertian dari refresh rate ini sendiri bisa dijabarkan sebagai berapa kali layar “digambar ulang” dalam satu detik. Umumnya diukur dengan satuan Hz/Hertz. Jadi, semakin tinggi refresh rate yang dimilikinya, berarti layar lebih sering “digambar ulang” dalam satu detik tersebut, dan efek yang mungkin dirasakan dengan refresh rate yang tinggi ini adalah bagaimana pergerakan atau motion yang dimiliki sebuah layar tersebut menjadi lebih mulus atau smooth.

Screenshot 2020 06 07 12 53 46 48

Standar yang dianggap “umum” selama ini, refresh rate layar smartphone itu 60 Hz, di mana ini artinya layar “digambar ulang” sebanyak 60x dalam satu detik. Sementara sekarang, sudah semakin banyak bermunculan smartphone dengan refresh rate 75 Hz, 90 Hz, bahkan 120 Hz.

Kenapa Refresh Rate Ini Penting?

Refresh rate ini menjadi semakin penting untuk hadir di dalam smartphone karena memungkinkan gerakan di layar menjadi terasa lebih smooth, teks atau obyek bergerak juga akan mudah dilihat karenanya motion blur berkurang. Dan yang penting bagi gamer, refresh rate ini akan membuka kemungkinan sebuah game dijalankan di framerate yang lebih tinggi.

VID 20200607 160424.mp4 snapshot 00.28

realme X3 SuperZoom

Salah satu smartphone terbaru yang akan rilis tidak lama ini, yang memiliki layar dengan refresh rate 120Hz, adalah realme X3 SuperZoom. Smartphone flagship selanjutnya yang merupakan seri selanjutnya dari realme X series ini mengusung chipset Snapdragon 855+ dengan kamera periscope SuperZoom 60x.

DSCF9716 DSCF9734

Mau tahu lebih lanjut seperti apa bedanya layar 120Hz dengan 60Hz? Simak untuk informasi selengkapnya di video berikut ini:

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…
October 19, 2025 - 0

Laptop Gaming Tidak Hanya untuk Gamer! Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 2

Siapa bilang Laptop Gaming itu cuman buat Gamer! Siapa bilang…

Gaming

October 25, 2025 - 0

Update Counter-Strike Kacaukan Pasar Skin, Timbulkan Kerugian Besar

Akibat update Counter-Strike 2 terbaru, harga skin langka di marketplace…
October 25, 2025 - 0

AKG Entertainment Hadirkan Toys Funism Pokémon & Maltese PupSnap

AKG Entertainment memperluas produknya di Indonesia dengan merilis dua seri…
October 25, 2025 - 0

Microsoft Minta Xbox Dapatkan Keuntungan di Atas Batas Standar

Kebijakan baru terkait target profit untuk Xbox menjadi penyebab kenaikan…
October 25, 2025 - 0

Pokemon Legends: Z-A Cetak Rekor Penjualan Game di Nintendo Switch 2

Seminggu setelah rilisnya, Pokemon Legends: Z-A berhasil cetak rekor penjualan…