Review ASUS VivoBook Ultra 14 K413: Tipis dan Ringan untuk Gaming dan Edit Video
Suhu Kerja


Untuk menguji seberapa panas laptop ASUS VivoBook Ultra 14 K413 ketika digunakan, kami mengukur suhu kerja dengan menggunakan uji stress Cinebench R15, 3DMark Fire Strike Stress Test, dan bermain Assassin’s Creed Odyssey.

Ketika melakukan load Cinebench R15, awal pengujian saat mekanisme Turbo Boost diijinkan, suhu CPU sempat tinggi sesaat ke 95 derajat Celcius, dengan kemudian stabil di 65-68 derajat Celcius dengan sesekali di suhu 89 derajat.

Untuk 3DMark, suhu tertinggi yang terdeteksi dari GPU hanya di kisaran 72-74 derajat Celcius.

Terakhir, ketika menguji suhu sembari bermain Assassin’s Creed Odyssey, suhu CPU ada di kisaran 76-78 derajat Celcius, sementara suhu GPU di kisaran 72-74 derajat Celcius.
Harga dan Ketersediaan

ASUS VivoBook Ultra 14 K413 memiliki tiga jenis varian, yang terdiri dari:
- Unit yang kami uji: Rp. 10.799.000,-
- Rp. 12.799.00 (Core i7 10510U | RAM 8 GB | SSD 512 GB | GeForce MX350 | Full HD)
- Rp. 8.599.00 (Core i3 10110U | RAM 8 GB | SSD 512 GB | IGP Intel | Full HD)
ASUS VivoBook Ultra 14 K413 dilindungi Garansi 2 Tahun dengan ASUS Perfect Warranty
Simak pembahasan lengkapnya versi video berikut ini:












