F5 Shape: Bertransaksi Keuangan dengan Lebih Aman dan Nyaman

Reading time:
March 4, 2021
F5
Surung Sinamo, Country Manager F5 Indonesia

Pada hari Rabu (3/3), F5 sebagai perusahaan pengiriman dan keamanan aplikasi multi cloud yang mencakup perusahaan, lembaga keuangan, penyedia layanan, dan pemerintah terbesar di dunia, baru saja mengungkapkan bagaimana transformasi digital masa kini membuat aktivitas dan tren yang berkembang di industri pun juga turut berubah. Hal yang paling dirasakan adalah layanan keuangan, di mana aktivitas perbankan secara digital dan transaksi secara cashless telah dilakukan dengan intensitas tinggi.

Semasa pandemi ini, jasa perbankan yang menawarkan layanan mobile dan online banking semakin meningkat, juga dibarengi dengan kemunculan beragam fintech untuk menyediakan jasa dan layanan publik, terutama dalam pembayaran secara digital bagi mereka yang tidak memiliki rekening bank atau untuk masyarakat pedesaan yang tidak terjangkau oleh bank pada umumnya. Namun perlu diingat bahwa pergeseran layanan secara online ini juga turut menimbulkan masalah keamanan sembari tetap harus mampu menyediakan platform layanan digital yang dapat memenuhi kebutuhan pengguna dan nasabah setiap harinya.

F5, pemimpin global dalam pengiriman aplikasi dan keamanan aplikasi, menawarkan rangkaian solusi terbaik Shape untuk membantu mengatasi tantangan keamanan yang dihadapi oleh perusahaan layanan keuangan. Memanfaatkan kecerdasan buatan (artificial intelligence) dan pembelajaran mesin (machine learning), solusi Shape mengalahkan penipuan atau fraud yang menyerang aplikasi di setiap langkah perjalanan perbankan dari nasabah.

Adapun solusi yang ditawarkan oleh F5 lewat solusi Shape adalah bagaimana solusi ini mampu mendeteksi sumber penipuan atau fraud, dapat memberikan pengalaman pengguna tanpa hambatan, melawan serangan imitasi, mengenali beberapa perangkat pengguna, dan lain sebagainya. Rangkaian solusi F5 Shape terbaik di kelasnya mampu memberikan cakupan yang komprehensif di seluruh aplikasi web dan aplikasi mobile serta API endpoint, melindungi perusahaan jasa keuangan dari potensi penipuan berskala besar, sehingga mampu mempertahankan preferensi dan kepercayaan dari nasabah. Di masa yang tidak menentu ini di mana layanan keuangan merupakan hal yang sangat penting, pemenangnya adalah mereka yang mencapai keseimbangan antara kenyamanan dan keamanan nasabah.

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…