Lenovo ThinkPad 15v dan Thinkpad 14s Kini Punya Varian AMD Ryzen
Dalam gelaran SIGGRAPH 2022, Lenovo memperkenalkan dua laptop baru untuk segmen bisnis mereka. Yaitu ThinkPad 15v dan Thinkpad 14s, dimana keduanya ditenagai chipset AMD Ryzen Pro series.
Hadirnya ThinkPad 15v dan Thinkpad 14s generasi ketiga ini menambah variasi laptop mobile Workstation dengan prosesor AMD Ryzen, yang sebelumnya lebih didominasi prosesor Intel.

Adapun ThinkPad 15v G3, ini akan jadi pilihan untuk mereka yang menginginkan laptop mobile workstation yang powerful dengan harga yang affordable. Kode “v” dalam penamaannya pun merupakan singkatan dari “value”.
Baca Juga: Chuwi HeroBook Pro 14 Versi 2022 Hadir dengan Intel Gemini Lake • Jagat Review
Lenovo menyematkan prosesor mobile paling kuat AMD Ryzen Pro 6000 H-series untuk ThinkPad 15v G3 terbaru ini, dengan pilihan kartu grafis tertinggi NVIDIA RTX A2000. Layarnya sendiri berdimensi 15,6-inci UHD. Laptop ini juga akan didukung RAM DDR5-4800 yang dapat diupgrade hingga 64 GB.
Sementara itu ThinkPad P14s G3, mobile workstation paling ringan dari Lenovo dengan bobot hanya 1,28 Kg, mengusung chipset terbaru dari AMD Ryzen Pro 6000 U-Series, dengan integrated graphics Radeon Pro. Layarnya yang hanya 14-inci pun membuat laptop ini mudah di bawa ke mana-mana.

Untuk spesifikasi lainnya kemungkinan bakal mirip seperti varian Intel. Termasuk, fitur keamanan seperti standari militer, sensor sidik jari, webcam dengan perlindungan privasi dan TPM 2.0. Keduanya juga memiliki sertifikasi ISV, yang artinya kompatibel dengan berbagai macam software kelas profesional tanpa hambatan.
Meski sudah diumumkan, Lenovo belum memberikan informasi mengenai harga atau pun ketersediaan ThinkPad 15v dan Thinkpad 14s ini di pasaran.















