AMD Tunda Peluncuran CPU Zen 4 Mobile Sampai April

Kalau anda sedang menunggu keluaran lini laptop terbaru dari AMD yang berbasiskan Zen 4 “Phoenix”, sayangnya anda harus menunggu sedikit lebih lama lagi. Beberapa hari yang lalu, AMD mengumumkan akan menunda peluncuran CPU mobile Zen 4 mereka sampai dengan April.
OEM Baru Siap Sepenuhnya Bulan Depan?
“Untuk menyelaraskan dengan kesiapan platform dan memastikan pengalaman pengguna sebaik mungkin, kami sekarang mengharapkan mitra OEM kami untuk meluncurkan laptop pertama yang ditenagai oleh prosesor Ryzen 7040HS Series pada bulan April.” – AMD PR.
Seperti yang disebutkan di pengumuman tadi, nampaknya salah satu alasan utama mereka menunda peluncuran ini adalah kesiapan platform. Kemungkinannya bulan ini mereka masih dalam tahap finalisasi. Oleh sebab itu mereka memberikan para OEM waktu satu bulan lagi untuk menyelaraskan penyesuaian ini, sehingga bisa memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik saat peluncuran nanti.

Sebagai pengingat, Ryzen Mobile 7040 Series “Phoenix” adalah CPU laptop pertama mereka yang menggunakan arsitektur Zen 4 dengan fabrikasi 4nm TSMC. Menariknya Phoenix sendiri adalah CPU pertama dari AMD yang mempunyai dedicated AI processing block, yang dinamai Ryzen AI. Selain itu iGPU Phoenix juga sudah menggunakan arsitektur RDNA3, hal ini seharusnya membuat performa IGP meningkat secara signifikan dari generasi sebelumnya.















