NVIDIA dan AMD Akan Buat CPU Berbasis ARM
NVIDIA dan AMD dilaporkan sedang merencanakan peluncuran CPU berbasis ARM untuk perangkat dengan sistem operasi Windows. Kabar ini datang dari Reuters yang memberitakan bahwa NVIDIA sedang merancang CPU berbasis arsitektur ARM. Melalui CPU ini, NVIDIA tampaknya ingin bersaing dengan Intel dan beberapa perusahaan lain, untuk pasar CPU yang digunakan pada perangkat dengan OS Windows, seperti desktop PC dan laptop.

Selain NVIDIA, perusahaan pesaing mereka, yaitu AMD, juga dikabarkan akan membuat CPU berbasis arsitektur ARM. AMD berkata kalau mereka akan memasukkan CPU berbasis ARM ini ke dalam keluarga Ryzen. Hal ini akan membuat AMD memiliki opsi CPU berbasis x86 dan juga ARM untuk bersaing pada pasar CPU di perangkat dengan sistem operasi Windows.
NVIDIA dan AMD Belajar dari Pengalaman?
Ini bukan pertama kalinya NVIDIA dan AMD membuat CPU berbasis arsitektur ARM. Sebelumnya, NVIDIA pernah membuat CPU untuk AI yang bernama Grace. CPU ini dibuat dengan menggunakan basis dari arsitektur ARM Neoverse N2. Selain itu, AMD juga pernah membuat CPU yang berbasis arsitektur ARM. Mereka pernah membuat CPU yang bernama K12 ARM beberapa tahun yang lalu. Namun sayangnya CPU ini hanya berupa prototipe saja dan tidak pernah dirilis untuk publik.
Diperkirakan kalau kedua perusahaan ini akan siap meluncurkan CPU terbaru mereka pada tahun 2025 mendatang. Hal ini berarti NVIDIA dan AMD akan bersaing dengan Qualcomm dalam membuat CPU berbasis ARM. Ya, Qualcomm baru saja meluncurkan CPU berbasis ARM terbaru milik mereka yakni Snapdragon X Elite. Pasar laptop berbasis ARM bakal semakin ramai nih!

















