Google Bakal Hadirkan Chatbot ke Google Maps
Pihak Google dikabarkan sedang mengembangkan fitur chatbot ke Google Maps. Seperti layaknya chatbot pada umumnya, fitur baru ini dapat memberikan jawaban dari pertanyaan yang diberikan oleh pengguna melalui text.
Chatbot di GMaps ini dirancang untuk membantu pengguna dalam menunjukan arah dan menentukan jalan yang lebih mendetail. Fitur chatbot tersebut tampaknya akan hadir setelah datangnya fitur Impressive View for Routes yang juga membawa teknologi AI di GMaps.
Chatbot di Google Maps
Chatbot Google Maps sekarang memang belum tersedia untuk pengguna biasa maupun pengguna beta sekalipun. Tapi, dalam update GMaps beta versi 11.105.0102 terdapat beberapa strings code yang mengarah ke hadirnya chatbot di aplikasi tersebut. Berikut ini adalah strings code yang ditemukan oleh Android Authority.
Baca Juga: Gara-gara Serangan DDoS, ChatGPT Tidak Bisa Digunakan Sementara • Jagat Review
Melihat dari kode-kode di dalam gambar tersebut, memang tidak ada terlihat satupun kode yang menyebutkan kata AI maupun model AI yang akan digunakan dalam chatbot GMaps itu. Tapi, tidak menutup kemungkinan bahwa chatbot ini akan menggunakan model AI Bard milik Google. Hal itu besar kemungkinan terjadi karena Bard AI sendiri telah banyak terintegrasi ke dalam jajaran produk aplikasi Google lainnya.
Sayangnya, rumor yang beredar mengenai chatbot itu hanyalah sekedar strings code yang ditemukan dalam GMaps versi beta. Hingga saat tulisan ini dibuat, Google sendiri belum mengkonfirmasi secara resmi terkait hadirnya chatbot dalam GMaps.
Menurut kalian, chatbot ini akan benar-benar hadir di GMaps gak ya?
















