Zoom Umumkan Zoom Workplace dengan AI Companion, Rapat Online Lebih Produktif

Reading time:
July 30, 2024
Zoom Umumkan Zoom Workplace dengan AI Companion, Rapat Online Lebih Produktif

Zoom telah mengumumkan Zoom Workplace yang dipadu bersama dengan Zoom AI Companion untuk rapat online dan kolaborasi dokumen yang lebih efektif dan produktif.

Fitur-fitur yang hadir lewat Zoom Workplace dengan AI Companion ini termasuk di antaranya adalah meringkas isi rapat dan thread secara otomatis dengan dukungan AI, pelengkapan kalimat, penjadwalan rapat otomatis, hingga latar belakang virtual. Sementara AI Companion ini sendiri bisa tersedia tanpa harus membayar ekstra untuk para pelanggan berbayar.

2024 07 29 Zoom AI Companion 2

Adapun fitur-fitur Zoom AI Companion ini bisa digunakan oleh penggunanya, termasuk di antaranya seperti melakukan ringkasan untuk:

  • Contact Center, untuk meringkas isi panggilan dengan tugas tindak lanjut, analisis ucapan, hingga analisis sentimen
  • Chats, ringkasan obrolan, penjadwalan rapat, dan penyusunan obrolan
  • Email, seperti menyusun email dengan nada dan panjang yang bisa disesuaikan
  • Events, menyusun obrolan acara dan pesan email, serta membuat konten dan gambar
  • Meeting, seperti menyusun catatan dalam 36 bahasa yang dibagi menjadi beberapa bab, ringkasan dengan tugas yang harus dilakukan, catatan tindak lanjut saat bergabung terlambat, dan pembuatan latar belakang
  • Phone Calls, seperti meringkas telepon dan teks, transkrip pesan suara dengan tugas yang harus dilakukan, serta prioritas pesan suara yang mendesak
  • Video clips, membuat judul dan deskripsi secara otomatis
  • Whiteboards, seperti membuat brainstorming topik, generasi konten, dan flowchart
  • Workspaces, seperti melakukan rekomendasi tempat dan lokasi meeting secara langsung
2024 07 29 Zoom AI Companion 3

Zoom AI Companion ini sendiri tersedia untuk para pengguna Zoom Workplace berbayar. Selain itu, para pelanggan berbayar ini juga akan memiliki fitur unggulan lainnya seperti resolusi 4K untuk webcam dan soft light premium. AI Companion ini bekerja sama dengan Anthropic dan OpenAI, tetapi pihak perusahaan berjanji bahwa semua data pada Zoom AI Companion ini akan dikunci secara privat dan tidak untuk dipakai sebagai alat pelatihan model AI pihak ketiga.

(sumber)

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…