ASUS Zenbook 14 OLED dengan Intel Core Ultra Series 2 Hadir di Indonesia

Author
Mahfud
Reading time:
January 14, 2025

ASUS resmi menghadirkan Zenbook 14 OLED (UX3405CA) yang sudah menggunakan Intel Core Ultra Series 2 dari keluarga Arrow Lake terbaru di Indonesia. Selain prosesor, laptop tersebut membawa beragam keunggulan dari generasi sebelumnya yang memakai prosesor Meteor Lake, dengan beberapa upgrade minor lain.

ASUS Zenbook 14 OLED dengan Intel Core Ultra Series 2 Hadir di Indonesia (2)

ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405CA) masih dibekali dengan panel layar Lumina OLED 3K (2880×1800), yang punya refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 600 nits, serta tersedia versi touchscreen. Laptop satu ini punya ketebalan hanya 14,9 mm dan bobot 1,2 kg, membuatnya ringkas dan ringan buat di bawa bepergian.

Tersedia opsi prosesor Intel Core Ultra 9 285H dan Core Ultra 5 255H. Prosesor tersebut sudah mengandalkan GPU Intel Arc Graphics dan dibekali NPU Intel AI Boost. Varian Core Ultra 5 diduetkan dengan RAM LPDDR5X 16GB, sedangkan Core Ultra 9 punya kapasitas RAM 32GB. Storage M.2 PCIe 4.0 sebesar 1TB.

Laptop tipis ini dibekali baterai berkapasitas besar 75Wh, dengan pengisian daya cepat 65W. ASUS mengklaim Zenbook 14 OLED (UX3405CA) telah meningkatkan siklus pengisian dayanya hingga 20% dibanding pendahulunya, memberikan masa pakai baterai yang lebih panjang.

ASUS Zenbook 14 OLED dengan Intel Core Ultra Series 2 Hadir di Indonesia 1

Meski memiliki desain yang sangat ringkas, Zenbook 14 OLED (UX3405CA) menyediakan berbagai port I/O modern, mulai dari dua port Thunderbolt 4, USB 3.2 Gen 1 Type-A, HDMI 2.1 (TMDS), hingga jack audio 3.5 mm. Sistem audio kini dibekali dengan super-linear speaker yang lebih powerful dan telah tersertifikasi oleh Harman Kardon.

Selain upgrade besar dari sisi prosesor, Zenbook 14 OLED (UX3405CA) sekarang dilengkapi dengan dual-band Wi-Fi 7 dan Bluetooth 5.4 yang lebih baru. Keyboard ASUS Ergosense juga kini telah memiliki Copilot key, sementara touchpad sudah mendukung smart gesture.

Pre-Order ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405CA)

ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405CA) sudah dapat dipesan mulai hari ini melalui ASUS Online Store. Dapatkan potongan harga hingga Rp1.000.000 untuk setiap transaksi. Selain itu, terdapat juga voucher sebesar 30% untuk pembelian ASUS Wireless Mouse (MD102). Berikut harga lengkapnya untuk setiap varian:

  • Rp17.899.000 (Ultra 5-225H / 16GB RAM / 1TB Storage / Non-touch)
  • Rp23.999.000 (Ultra 9-285H / 32GB RAM / 1TB Storage / Non-touch)
  • Rp24.999.000 (Ultra 9-285H / 32GB RAM / 1TB Storage / Touch)
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…

Gaming

November 7, 2025 - 0

Penundaan Rilis Kedua GTA 6 Kembali Jatuhkan Harga Saham Take-Two Interactive

Penundaan rilis kedua untuk GTA 6 ternyata tidak hanya membuat…
November 7, 2025 - 0

GTA 6 Ditunda Lagi, Rilisnya Mundur ke November 2026

Rockstar Games kembali menunda rilis GTA 6, yang sebelumnya direncanakan…
November 7, 2025 - 0

Fatal Fury : City of the Wolves Bawa Chun Li di Kolaborasi Dengan Street Fighter

Setelah Ken datang, kini giliran Chun Li meriahkan kolaborasi antara…
November 6, 2025 - 0

Minecraft Mendadak Kedatangan DLC Dragon Ball Z

Minecraft mendadak rilis DLC baru bertema Dragon Ball Z, yang…