Belum Dirilis, RTX 5050 Versi Laptop Muncul di ASUS ROG Strix G16
Belum juga diumumkan secara resmi oleh Nvidia, RTX 5050 versi laptop justru sudah muncul di toko online. Baru-baru ini, GPU ini muncul lewat perangkat laptop Asus ROG Strix G16 dengan GPU ini.

Asus ROG Strix G16 dengan GPU RTX 5050
Laptop ini muncul di marketplace Vietnam, yang mana spesifikasi laptop dipampang secara detail dan cukup menarik untuk dibahas. Sebelumnya di ajang CES 2025 lalu ASUS sempat memamerkan laptop ini dengan menggunakan prosesor AMD Ryzen 9000 HX. Selain itu ada juga yang menggunakan prosesor Dragon Range Ryzen 8000 HX. Tapi disini Asus menggunakan Intel Core i7-14650HX. Ini adalah CPU berbasis Raptor Lake yang punya performa tinggi, walau bukan generasi paling mutakhir.

Laptop ini dipasangkan dengan RAM DDR5-5600 sebesar 32 GB, SSD 1 TB, dan baterai 90 Wh, yang tampak terlihat kalau laptop ini dibangun untuk performa berat. Tak cuma itu layarnya menggunakan panel 16 inci ROG Nebula 2.5K dengan refresh rate 240 Hz. Untuk GPU sekelas RTX 5050, layar ini bisa dibilang terlalu ambisius.
Pasalnya, RTX 5050 disebut-sebut kabarnya hanya memiliki 2.560 CUDA cores, boost clock 2.250 MHz, dan TDP maksimum 115 Watt. Versi yang lebih rendah bahkan bisa turun sampai 60 Watt. Dengan spesifikasi seperti ini, agak diragukan jika GPU-nya mampu menjaga 240 FPS di resolusi native, kecuali pengguna mengandalkan teknologi seperti DLSS Frame Generation atau Multi Frame Gen.
Sampai saat ini sendiri, NVIDIA belum mengumumkan secara resmi GPU RTX 5050 laptop, jadi kita juga belum mengetahui secara pasti seperti apa performanya nanti. Kita tunggu saja kehadirannya secara resmi.
 
                                                                                        

 
                                                                                        
 
										
 
										 
										
 
										 
										 
												







 
												
